POPULAR STORIES

Perolehan Poin Carlos Sainz Dan Fernando Alonso Sama, Usai F1 Las Vegas 2023

Perolehan Poin Carlos Sainz dan Fernando Alonso Sama, Usai F1 Las Vegas 2023 Foto : F1.

KabarOto.com - Max Verstappen dan Sergio Perez berhasil memuncaki klasemen pembalap musim F1 2023, mengumpulkan 549 poin dan 273 poin. Sementara di tempat ketiga Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas) juga sudah tidak dapat mengejar poin Perez dengan 232 poin.

Uniknya adalah perebutan ranking keempat, karena belum bisa ditentukan, antara Carlos Sainz (Scuderia Ferrari) dan Fernando Alonso (Aston Martin) sebab kedua pembalap Spanyol ini memiliki poin yang sama yakni 200 poin.

Namun Lando Norris (McLaren) pun masih mungkin mengejar dengan 195 poin. Lalu Charles Leclerc (Scuderia Ferrari) harus bekerja keras sedikit, jika ingin mengejar ketinggalannya, karena terpaut cukup lumayan jauh, yakni 188 poin.

Baca Juga : Usai F1 Las Vegas 2023, Scuderia Ferrari Mengejar Mercedes AMG Petronas

Sementara George Russell (Mercedes AMG Petronas) tampaknya akan berakhir di ranking kedelapan, dengan 160 poin, karena belum cukup mengejar ketertinggalan dari Leclerc.

Lalu beberapa pembalap di bawahnya pun tidak bisa mengejar, karena poinnya terpaut cukup jauh, Oscar Piastri (McLaren) 89 poin, dan Lance Stroll (Aston Martin) 73 poin, menutup urutan 10 besar konstruktor pembalap.

Baca Juga : Hasil F1 Las Vegas 2023, Max Verstappen Raih Kemenangan

Klasemen Konstruktor F1 2023 Usai Las Vegas 2023 :