POPULAR STORIES

Peugeot 5008 Facelift Hadir Dengan Tampilan Baru

Peugeot 5008 Facelift Hadir dengan Tampilan Baru Sumber Foto : Peugeot

KabarOto.com – Peugeot 5008 adalah SUV dengan kapasitas angkut hingga 7 penumpang, mobil ini baru saja mendapatkan sentuhan desain untuk mendapatkan tampilan baru. Sebelumnya, pabrikan asal Prancis ini telah melakukan penyegaran pada saudaranya yaitu Peugeot 3008.

Ubahan pada 5008 ini terlihat pada gril model baru yang dihiasi aksen beberapa sisip bersudut baru dibawah lampu depan. Desain lampu depannya pun berubah, tampil lebih agresif dengan teknologi LED dan DRL-nya sekarang berbentuk vertikal.

Baca Juga : Malas Baca Buku Manual? Ini Yang Dilakukan Astra Peugeot Ke Konsumen

Pada bagian samping minim ubahan, bagian belakang mendapatkan sedikit ubahan. Penggunaan lampu belakang baru berteknologi LED dengan aksen dark tinted lengkap sein sequential.

Selain ubahan eksterior, interiornya pun mendapatkan beberapa peningkatan. Menggunakan bahasa interior i-Cockpit terbaru lengkap dengan head unit dengan layar 10 inci ini sudah support Android Auto dan Apple CarPlay.

Lalu pada bagian instrumen kluster berukuran 12,3 inci ini memiliki teknologi baru yang dapat memberikan kualitas render gambar lebih baik. SUV ini menyertakan sakelar bergaya ‘piano key’ untuk beberapa fungsi seperti radio, AC, pengaturan kendaraan, telepon, lampu hazard, aplikasi seluler dan Navigasi.

Untuk bagian interior Peugeot memberikan opsi beberapa trim, termasuk jok kulit Nappa merah dengan aksen Mistral Black Alcantara. Lalu terdapat beberapa teknologi utama, termasuk sistem Adaptive cruise control dengan fungsi Stop and Go, Lane position assist, traffic sign recognition, pengereman darurat otomatis terbaru dan penglihatan malam.

Bicara soal performa, Peugeot 5008 ini memiliki beberapa pilihan mesin. Mesin pertama yaitu 3 silinder turbo berkapasitas 1.200 cc mampu menghasilkan tenaga 130 dk dan torsi 230 Nm yang disambung ke transmisi manual 6 percepatan atau otomatis 8 percepatan.

Lalu terdapat mesin 1.600 cc 4 silider turbo yang mampu menghasilkan tenaga 180 dk dan torsi 250 Nm, pilihan mesin ini hanya memiliki transmisi otomatis 8 percepatan saja. Terakhir adalah mesin diesel berkapasitas 1.500 cc 4 silinder yang mampu menghasilkan tenaga 130 dk dan torsi 300 Nm dengan pilihan transmisi manual 6 percepatan dan otomatis 8 percepatan.

Baca Juga : Penjualan Peugeot Di Semeter 1 2020, Berhasil Menyamai Rekor Tahun Lalu

Jika kurang puas, terdapat mesin diesel yang paling bertenaga dengan kapasitas 2.000 cc, mampu menghasilkan tenaga 180 dk dan torsi 400 Nm.

Peugeot 5008 facelift hadir dengan 3 pilihan trim level yaitu Active, Allure dan GT. Jika kurang puas Peugeot memberikan paket tambahan yang disebut dengan ‘Pack’ untuk melengkapi varian yang dipilih. Bicara soal harga, pihak Peugeot belum menyinggung nih Sob jadi kita tunggu saja!