POPULAR STORIES

Popeye Extreme Bandung, Komunitas Pencinta Freestyle Motor

Popeye Extreme Bandung, Komunitas Pencinta Freestyle Motor Popeye extreme Bandung atau PTX memeliki 25 member aktif didalamnya, PXT juga mengisi acara di event-event motor nasional, acara pernikahan, sunatan dan shooting film serta iklan. (Foto: Dok. PXT)

Popeye extreme atau biasa dsebut PXT adalah komunitas stuntride tempat berkumpulnya pecinta freestyle Motor. Dinamai Popeye Extreme karena untuk ikut latihan ini dbutuhkan kekuatan tangan yg besar seperti icon cartoon Popeye.

Kegiatan komunitas ini juga dikategorikan sebagai olahraga extreme karena dibutuhkan nyali yang besar dan motor yang sudah dimodifikasi sedemikian rupa dan berpenampilan extreme dibanding motor standar, sehingga cukup aman untuk dpakai freestyle. Raden Annisa Suchi Maharani sebagai Humas Popeye Extreme mengatakan, awal terbentuknya popeye  pada 17 februari 2002 diawali oleh kakak beradik bernama Awinx Master dan Dhani Katez. Kedua orang itu sangat gemar olahraga extreme dan mengadopsi dari luar negeri.

"Kegiatan rutin kami adalah latihan setiap sore di Tegalega dimulai pukul 16.00 wib sampai selesai. Kami latihan terus karena para rider dipersiapkan untuk mengikuti kompetisi ataupun eksebisi yg diadakan baik nasional maupun international," ujar Nisa.

Awal terbentuk komunitas yang biasa disingkat PXT ini dulunya memiliki ratusan member aktif, namun seiring waktu yg terus berjalan saat ini member PXT Bandung tersisa sebanyak 15 orang dan untuk PXT Pekanbaru 10 orang. Nisa mengatakan untuk setiap melakukan freestyle baik latihan maupun event, riders sebelumnya harus melakukan persiapan. "Persiapan itu diantaranya cek kondisi motor lalu pemanasan pelemasan otot dan berdoa supya tidak terjadi hal-hal yg tidak diinginkan," tambah Nisa.

Dari awal berdiri PXT sudah sering mengikuti kompetisi dan banyak podium yg sudah didapatkan. Kejuaraan bergengsi  yang pernah diikuti oleh  PXT adalah kompetisi asia pada bulan april dan agustus 2015. "Alhamdulillah PXT mendapatkan podium di peringkat 2 atas nama M. Mizar #255. peringkat 7atas nama Awinx Master #17, Peringkat 10 atas nama Ipenk Hanafi #172," papar Nisa.

Selain itu menurut Nisa, PXT juga sering mengisi acara di event-event motor nasional, acara pernikahan, sunatan dan shooting film serta iklan. Harapan kedepan PXT ingin selalu eksis di setiap event baik nasional ataupun internasional.

Baca Juga: