POPULAR STORIES

PPKM Darurat, Konsumen Suzuki Bisa Gunakan Layanan Ini Untuk Servis Mobil

PPKM Darurat, Konsumen Suzuki Bisa Gunakan Layanan Ini untuk Servis Mobil Mekanik di bengkel Suzuki

KabarOto.com - Dalam rangka memenuhi kebutuhan konsumen selama Pembatasan pelaksanaan kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menerapkan kebijakan bagi diler, bengkel, vendor maupun supplier untuk mementingkan kesehatan dan keselamatan, dengan mengikuti aturan pemerintah di masa Pandemik Covid-19 tersebut.

Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS mengatakan, semakin meningkatnya masyarakat yang positif Covid-19, membuat mereka harus memprioritaskan keselamatan masyarakat secara keseluruhan, termasuk konsumen, karyawan juga mitra kerja.

Baca juga: Suzuki Jimny Kini Pengangkut Barang

Donny menuturkan, selama masa PPKM Darurat (3-20 Juli), layanan operasional di 164 diler mobil wilayah Jawa dan Bali akan akan mengikuti aturan pemerintah pusat, tetap berkoordiansi dengan pemerintah daerah masing-masing.

"Diler atau bengkel di luar Jawa dan Bali, operasionalnya mengikuti regulasi di masing-masaing wilayah," terang Donny hari ini (08/07).

Meski begitu, konsumen Suzuki masih dapat melakukan interaksi dan transaksi dengan diler ataupun bengkel. Diler-diler yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, bisa diakses secara digital baik melalui website, media sosial maupun WhatsApp.

Konsumen yang ingin melakukan servis, ada layanan Home Servis dan Pikap servis, terutama bagi pemilik kendaraan komersial seperti New Carry Pikap dan APV yang menjalankan bisnis di logistik, transportasi, atau medis. Bantuan darurat pun masih tersedia melalui layanan Suzuki Emergency Roadside Assistance (SERA).

Untuk bisa mengakses itu semua, konsumen dapat menghubungi Halo Suzuki di 0800-1100-800. Semua layanan Suzuki dipastikan telah memenuhi standar langkah pencegahan Covid-19.

Baca juga: Profil - Suzuki New Carry Pikap, Lebih Kokoh Dan Kuat

Sementara, untuk pembelian suku cadang, bisa dilakukan tanpa harus pergi ke bengkel atau diler. Cukup unduh aplikasi MySuzuki untuk membeli suku cadang resmi kendaraan Suzuki.