POPULAR STORIES

Profil - Spesifikasi Lengkap Skuter Roda 4 Qooder

Profil - Spesifikasi Lengkap Skuter Roda 4 Qooder Qooder (KO/Edo)

KabarOto.com - Segmen skuter premium di Tanah Air semakin meriah, karena PT Enduro Republic Indonesia baru saja meluncurkan skuter matik roda 4 Qooder, pada hari Jumat (13/12).

Dari segi tampilan, sosok Qooder memiliki bentuk yang terbilang proporsional untuk ukuran skuter besar. Qooder memiliki panjang 2.200 mm, tinggi 1.360 mm (1.600 mm bila dihitung dengan windshield), dan lebar 840 mm.

Skuter Roda 4 Qooder
Panjangnya mencapai 2 meter

Wajah depannya terlihat futuristik, dengan garis tajam pada panel di bawah lampu, yang mengalir hingga ke sayap samping. Lampu depannya telah dilengkapi dengan projector, sehingga menjamin penerangan yang maksimal di malam hari.

Baca Juga: Qooder, Skuter Unik 4 Roda Resmi Meluncur Di Tanah Air

Pada bagian instrumen, masih menggunakan tipe analog pada penunjuk kecepatan dan putaran mesin, belum full digital seperti skuter modern yang ada saat ini. Di bagian panel tengah, terdapat beberapa kotak penyimpanan dan tuas pengunci sudut kemiringan yang dapat ditarik secara manual.

Skuter Roda 4 Qooder
Panel instrumen mudah terbaca
Bisa dibilang, Qooder minim dengan fitur elektrik, termasuk juga kunci kontak yang masih menggunakan anak kunci manual, belum mengadopsi teknologi keyless. Pada bagian kursi belakang, bisa dibuka untuk mengakses ruang bagasi.

Meski ukuran bodinya terbilang besar, namun bagasi yang dimiliki Qooder hanya dapat menampung satu buah helm full face. Di bagian belakang, terkesan sederhana, kecuali penampakan 2 buah roda yang terlihat mencolok dengan knalpot di bagian tengahnya.