POPULAR STORIES

Raih Banyak Penghargaan, Bianca Bustamante Siap Jalani Ferrari Driver Academy

Raih Banyak Penghargaan, Bianca Bustamante Siap Jalani Ferrari Driver Academy Hankook, Motul

KabarOto.com - Seperti yang telah diberitakan KabarOto sebelumnya, Bianca Bustamante berjibaku dengan serangkaian tes untuk mengejar beasiswa balap Formula.

Akhir pekan lalu, ia diberkati dengan penghargaan yang didambakan sebagian besar pembalap Filipina, yakni Golden Wheel Awards. Tak hanya satu, namun ia berhasil meraih 6 penghargaan atas upayanya pada tahun 2019 dan 2020.

  1. 2020 X30 Senior Overall Champion
  2. 2019 National Senior Karter of the Year
  3. 2019 International Junior Karter of the Year
  4. 2019 ROK Karter of the Year
  5. 2019 ROK GP Senior Overall Champion
  6. 2019 X30 Senior Overall 1st Runner-up

Ia merupakan satu-satunya pembalap Asia yang terpilih dari 28 junior dan senior di ajang beasiswa FIA shootout. Dirinya dinilai telah melakukan peningkatan kemampuan balapnya ketika berhadapan secara langsung dengan pembalap bertalenta di ajang tersebut.

Baca Juga: Bianca Bustamante, Gadis Cantik Yang Kejar Beasiswa Balap Formula

Kini, ia sedang mengejar latihan agar bisa terpilih dan dilatih di Ferrari Driver Academy. Bustamante akan terbang ke Prancis dan ikut serta di salah satu program pendidikan beasiswa Girls on Track - Rising Stars shootout mulai 21-23 Oktober 2021.

"Beberapa tahun lalu, saya dianugerahi penghargaan 2018 Asian Junior Karter of The Year. Hari ini, saya kembali diberkati dengan penghargaan 2019 National Senior Karter of The Year. Selama 10 tahun, saya belajar tentang kekalahan yang bahkan saya tak menyangka bisa melewatinya," ujarnya.

Baca Juga: Hankook Tire Kembali Jadi Mitra Balap Formula Khusus Wanita

Ia juga berterima kasih atas penghargaan ini kepada semua yang mendukungnya dan menemaninya dalam perjalanan mendapatkan hal tersebut. "Penghargaan ini merupakan penanda akhir karir saya di balap gokart, saya bersemangat untuk naik ke tingkat selanjutnya," tutupnya.