POPULAR STORIES

Rangkul Anak Milenial, Astra Honda Motor Gelar Scoopy Style

Rangkul Anak Milenial, Astra Honda Motor Gelar Scoopy Style

KabarOto.com - PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar kegiatan Scoopy Style yang ditujukan untuk anak muda agar berkreasi sesuai passion mereka, kegiatan ini diikuti secara virtual dan diklaim AHM dihadiri lebih dari 137 ribu netizen dalam waktu 1 jam.

Scoopy Style ditayangkan melalui Instagram @welovehonda_id, (18/11/2020) yang dihadiri beberapa influencer. “Kita jangan takut untuk buat gaya, harus pede aja. All New Honda Scoopy ini motor unik, bisa bikin kita jadi trendsetter,” ujar Arnold Poernomo yang merupakan salah seorang Chef dan memiliki ketertarikan terhadap fashion.

Adapun kehadiran talkshow inspiratif dari Adinda Thomas yang membahas cara anak muda mewujudkan passion yang dimiliki, dapat menjadi bekal netizen untuk menjadi pribadi yang lebih ekspresif dan siap menjadi trendsetter.

Baca Juga: Honda Tergetkan 2000 Unit All New Scoopy Terjual Dalam Satu Bulan

AHM juga menampilkan 3 unit modifikasi All New Honda Scoopy dengan gaya cafe racer, fashionable dan luxury yang menurutnya sesuai dengan lifestyle anak muda kekinian. Selain itu, adapun 1 unit modifikasi All New Honda Scoopy hasil kolaborasi dengan Grebe dan Eazy Money.

Deputy General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya mengatakan “Melalui Scoopy style, kami ingin bersama dan menginspirasi generasi muda agar berani berkreasi, berekspresi, dan tampil percaya diri sesuai dengan karakter mereka,” ujar Andy.