POPULAR STORIES

Sadis, Replika Porsche 356A Ini Harganya Tembus Rp 1,4 Miliar

Sadis, Replika Porsche 356A ini Harganya Tembus Rp 1,4 Miliar Porsche 356A Speedster (Carscoops)

KabarOto.com - Sebuah sentuhan modifikasi yang menarik dilakukan pada sebuah VW Bettle lansiran 1964, yang dibangun menyerupai sosok Porsche 356A. Pasalnya setelah jadi kini, harga jualnya pun tembus mencapai kisaran Rp 14 miliar!

Untuk menambah kesan mewah dan istimewa, sosok Porsche 356A ini dibalut dengan kelir Nardo Grey, yang biasa diaplikasikan pada jajaran produk Audi. Sentuhan cat tersebut sekaligus menambah kesan klasik yang kian kental.

Baca juga: Porsche 911 R Ini 'Puzzle' Terkencang di Dunia

Masuk ke kabin, kesan spesial semakin terpancar dengan hadirnya balutan kulit berwarna merah yang sangat kontras dengan warna eksterior. Namun semakin cantik berkat jahitan asli yang dipadukan dengan aksen kayu di beberapa sisi. Untuk menambah kesan klasik, turut disematkan kemudi Budnik dan handbrake Porsche 550-style.

Replika Porsche 356A Speedster
Replika Porsche 356A Speedster (Carscoops)

Sekadar informasi, mobil ini dipersenjatai dengan jantung mekanis 1.900 cc flat-four, yang mampu menghasilkan tenaga hingga 153 dk. Mesin tersebut dikawinkan transmisi manual 4 percepatan.

Replika Porsche 356A Speedster
Replika Porsche 356A Speedster (Carscoops)

Untuk membangun Porsche 356A Speedster ini, diketahui membutuhkan waktu hingga 3.000 jam atau sekitar 125 hari. Namun segala usaha yang dilakukan tersebut dirasa pantas bila mengingat mobil ini kini memiliki banderol yang cukup fantastis untuk sekelas mobil lawas.

Diperkirakan Porsche 356A Speedster ini memiliki banderol harga hingga US$ 100 ribu, atau setara dengan Rp 1,4 miliar. Bagaimana menurut Anda, pantaskah?

Replika Porsche 356A Speedster
Replika Porsche 356A Speedster (Carscoops)
Replika Porsche 356A Speedster
Replika Porsche 356A Speedster (Carscoops)
Replika Porsche 356A Speedster
Replika Porsche 356A Speedster (Carscoops)