POPULAR STORIES

Sambil Menunggu Ford Bronco, Koleksi Mainannya, Yuk!

Sambil Menunggu Ford Bronco, Koleksi Mainannya, yuk!

KabarOto.com - Produsen mainan Lego, banyak sekali membuat model untuk mobil-mobil ternama di seluruh dunia. Tahun ini, Lego kembali membuat mobil, yakni Ford Bronco 2021. Tinggal menunggu beberapa bulan sebelum dijual, namun pihak Ford mengaku tak sabar menunggu.

Terdapat 2 jenis Ford Bronco terbuat dari Lego yang di unggah akun sosial media Peter Blackert, yakni model 2 pintu dan 4 pintu. Keduanya diklaim memiliki detail yang baik, jelas saja karena prosesnya pun didampingi oleh sang insinyur Ford Bronco.

Kedua tipe yang telah disebutkan memiliki fitur atap yang bisa terbuka, ban cadangan di bagian belakang, kap dan pintu yang bisa dibuka, fender flares dan kaki-kaki yang sengaja dibuat mirip dengan aslinya.

Baca Juga: Ford Bronco Versi Saleen, Ini Lebih Seru!

Mainan ini dinilai cocok untuk cenderamata, untuk usia tua maupun muda, tak ada salahnya sambil menunggu kehadiran skala 1:1 atau mobil sesungguhnya diluncurkan secara resmi.

Kloter pertama diperkirakan bakal sampai ke diler pada musim semi mendatang. Menunggu selama itu, Sobat Kabaroto bisa memesannya dengan DP sebesar $100 atau sekitar Rp 1,4 juta. selama 9 bulan kedepan atau lebih hingga Bronco benar-benar muncul, mengoleksi Lego-nya juga tak jadi masalah.