POPULAR STORIES

Sebelum Masuk Ramadhan, Yuk Cobain Kuliner Nusantara Di Telkomsel IIMS 2019!

Sebelum Masuk Ramadhan, Yuk Cobain Kuliner Nusantara di Telkomsel IIMS 2019!

KabarOto.com - Pameran otomotif Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 yang digelar di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Utara, pada 25 April hingga 5 Mei 2019. Tidak melulu soal pameran mobil, motor, dan aksesoris saja, Bagi pengunjung yang ingin datang ke pameran pihak penyelenggara menyediakan beberapa tenan makanan yang cukup menarik dan juga variatif untuk dikunjungi, beberapa tenan tersebut siap memanjakan lidah pengunjung yang hadir diseberang hall D atau sebelah hall B3.

Berbagai menu nusantara bisa anda pilih di sini, seperti nasi goreng, tongseng, pecel, gorengan, gudeg, bakso, dimsum, ayam goreng, bebek goreng dan juga mendoan. Untuk harga yang ditawarkan pun cukup bervariatif mulai dari Rp 30 ribu hingga Rp 50 ribu, namun transaksinya hanya menggunakan uang tunai saja Jika anda masih kurang tertarik dengan beberapa makanan tersebut, anda bisa memilih tempat makan lainnya sesuai dengan yang ada disekitar tempat tersebut.

Baca juga: Selama Telkomsel IIMS 2019 Berlangsung, Banyak Program Acara Menarik!

Tak hanya itu beberapa makanan lain seperti Kerak telor dan beberapa foseperti food truck yang hadir di acara ini, diantaranya Chatime, Starbucks dan lain-lain. Juga ikut meramaikan pameran ini yang letaknya disekitaran tenda foodcourt, hall ini bertujuan agar pengunjung bebas memilih makanan sesuai dengan seleranya.

Sosro Grup ikut ambil bagian, sebagai penyedia minuman selama pameran Telkomsel IIMS 2019. Pihak Sosro mempersiapkan minuman dalam kemasan botol, kaleng, dan kardus untuk para pengunjung yang ingin menikmati kuliner nusantara di pameran otomotif terbesar ini.

Bagaimana sobat KabarOto, tertarik untuk kuliner di Telkomsel IIMS 2019 dengan beberapa tenan yang cukup menarik. Untuk jam bukanya jam 10.00 – 21.00 WIB. (Leonardus Rianto)