POPULAR STORIES

Seru, Idemitsu BLU CRU Yamaha Sunday Race Diikuti 124 Starter Dari Seluruh Indonesia

Seru, Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race Diikuti 124 Starter dari Seluruh Indonesia Para peserta Seri ke-2 Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race (Foto: KabarOto)

KabarOto.com - Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race seri ke-2 kembali diselenggarakan, 27-28 Agustus 2022 di Sentul International Circuit, Bogor. Seri ke-2 ini diikuti oleh 124 pembalap dari berbagai daerah dengan antusias. JUmlah ini naik, sebelumnya 107 starter.

"Kami kembali melanjutkan dengan seri kedua kompetisi One Make Race Yamaha yang menjadi favorit para pecinta racing di Tanah Air," jelas Riyadi Prihantono selaku Coordinator Manager After Sales & Motor Sport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Baca juga: Siap-siap, Idemitsu BLU CRU Yamaha Sunday Race Kembali Digelar

Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race dilombakan berbagai kelas, diikuti oleh bLU cRU Pro Racer terdiri dari pembalap profesional dan bLU cRU Private Racer terdiri dari konsumen dan komunitas Yamaha yang aktif di dunia balap.

Opening ceremony Seri ke-2 Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race (Foto: KabarOto)

Kelas-kelas tersebut, di antaranya Up to 1000 cc, 250 cc, 155 cc, Superstock (R1 & R6), R25 Pro Rider, R25 Super Community Pro Rider, R25 Comm Pro Rider, R25 Comm A, R25 Comm B.

Kelas selanjutnya adalah R15 Pro Rider, R15 Idemitsu Junior Pro, R15 Comm Pro, R15 Comm A, R15 Comm B dan R15 Comm B Beginner. Muhammad Jalu, peserta dari member komunitas dari Yamaha R25 Owners Indonesia (YROI), yang tampil di kelas R25 Comm B dan berhasil meraih podium pertama pada seri ini mengatakan, sangat antusias dalam mengikuti kegiatan balap ini.

Pembalap bersaing di Seri ke-2 Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race (Foto: KabarOto)

Baca juga: Yamaha YZF-R3 2023, Dapat Warna Baru

Beberapa starter lainnya mengakui, event ini sangat ditunggu oleh para pembalap dan tim di berbagai daerah. Bahkan saat kegiatan ini diumumkan, mereka sudah mempersiapkan segala sesuatunya, agar tampil maksimal di Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race

Seri ke-2 Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race ini juga menghadirkan aktivitas, seperti exhibition, menampilkan display produk-produk unggulan Yamaha, booth pameran para sponsor, dan panggung hiburan musik.

Satu yang menarik, ada puluhan pelajar menyaksikan langsung balapan, kemudian mereka melakukan paddock tour, fun games juga mengambil bagian dalam skill contest. Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race nantinya akan kembali digelar, dan tentu menghadirkan keseruan lain untuk pengguna Yamaha di Indonesia.