POPULAR STORIES

Simak Tips Hadapi Motor Vespa Kebanjiran Ala Scooter Jam

Simak Tips Hadapi Motor Vespa Kebanjiran ala Scooter Jam

KabarOto.com - Curah hujan yang tinggi selama beberapa minggu terakhir membuat banyak wilayah di Indonesia tergenang banjir. Tentunya kekuatan alam tak bisa ditolak, namun bagi pemilik kendaraan bermotor, khususnya Vespa modern bisa mengantisipasinya.

Didit selaku salah satu pemilik Scooter Jam yang sudah membuka banyak cabang di Jabodetabek pun membagi tips ringan untuk skuteris dalam menghadapi situasi tersebut. "Sebelum terendam atau ada potensi banjir, baiknya baterai atau aki Vespa dicopot," ujar Didit, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Gajian, Nih! Scooter Jam Gelar Promo Servis Vespa

Ia melanjutkan, apabila Vespa Sobat KabarOto sudah terlanjur terendam, ketika air sudah mulai surut, jangan memutar kontak on pada Vespa, "Hal ini untuk meminimalisir kerusakan elektrikal yang lebih parah, karena kita tak tahu perangkat apa saja yang kena imbas saat terendam air berhari-hari," imbuh penggeber Vespa GTS tersebut.

Ketika air telah surut, Didit menyarankan untuk membersihkan Vespa secara keseluruhan, dan memastikan area kelistrikan dan ECU sudah benar-benar kering. "Ini merupakan tindakan lanjutan dari langkah sebelumnya, kita perlu melakukannya secara bertahap agar dapat memastikan semua baik-baik saja," jelas pria berkulit putih ini.

Baca Juga: Bingung Servis Vespa? Scooter Jam Buka Outlet Ke-2 Di Tangerang

Apabila perlu tindakan lebih lanjut karena kondisi Vespa Sobat KabarOto tak memungkinkan untuk dihidupkan sendiri, Didit menyarankan untuk dibawa ke bengkel, "Anda bisa hubungi tim towing kami, dan kami siap menjemput Vespa di lokasi," tutupnya.