POPULAR STORIES

Suzuki Akan Hadirkan Bandit Untuk Gantikan GSX-S150?

Suzuki Akan Hadirkan Bandit untuk Gantikan GSX-S150?

KabarOto.com - Suzuki mengakui jika penjualan GSX-S150 tidak selaris GSX-R150. GSX-S150 hanya bisa terjual 500-600 unit saja setiap bulannya, sementara GSX-R150 mencapai 2.500 unit setiap bulan.

Berbagai upaya dilakukan oleh Suzuki untuk mendongkrak penjualan, diantaranya menambah fitur Keyless Ignition System serta dua pilihan warna baru, yakni Daytona Yellow dan Titan Black CW Rouge Red.

Baca Juga: Suzuki Luncurkan Unit Terbatas 'GSX-S150 Touring Edition' Untuk Konsumen Pecinta Touring

Melihat kurang diminati model tersebut, Suzuki pun berencana memasukan motor sport terbarunya yaitu Bandit. Menurut rencana, motor bergenre sport naked ini diklaim Suzuki lebih agresif dari GSX-S150 dan akan diluncurkan pada ajang GIIAS 2018.

Suzuki GSX-S150

Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 2W mengatakan, jika S tidak terlalu besar penjualannya, kita berharap Bandir ini nanti akan lebih besar," harap Yohan.

Saat ditanya apakah kehadiran Bandit nanti akan lebih menenggelamkan GSX-S? Yohan pun menjawab tidak. Sebab katanya, pasar saat ini sudah terbagi, dia memberikan contoh jika matic ada yang standar, sport dan premium.

"Sport kita juga ada bagiannya masing-masing, ada segmennya sendiri-sendiri," tegasnya. Yohan juga menyatakan tidak akan menghentikan GSX-S jika memang Bandit lebih diterima oleh masyarakat. "S tidak akan kita stop," terangnya.