POPULAR STORIES

Hasil Tes Memuaskan, Suzuki Ecstar Optimis Hadapi Musim Balap 2020

Hasil Tes Memuaskan, Suzuki Ecstar Optimis Hadapi Musim Balap 2020

KabarOto.com - Suzuki Ecstar sepertinya akan menjadi salah satu tim yang masuk perhitungan naik ke podium sepanjang musim MotoGP 2020. Melihat kiprah Alex Rins selama tes di Sirkuit Losail, Qatar, (22-24/2) selalu bertengger di barisan pembalap tercepat.

Davide Brivio selaku manager tim mengungkapkan bahwa pengetesan berlangsung lancar sesuai rencana dan dipastikan paket tepat untuk hadapi persaingan musim MotoGP 2020.



"Tapi pengetesan yang sesungguhnya adalah ketika memulai balapan! Sekarang kita bisa memastikan komponen yang akan dikonfirmasikan dan bersiap untuk memulai musim balapan," ujar Brivio.

Adapun saat hari pertama pengetesan, Rins bertengger di puncak catatan waktu dengan 1:54,462 detik. Berlanjut pada hari kedua berada di posisi dua dengan 1:54,200 detik. Pada hari ketiga Rins berada di posisi tiga tercepat peroleh waktu 1:54,068 detik.



"Kita telah mengetes segalanya sesuai yang diperlukan dan tim bekerja dengan baik. Kita bisa melangkah lebih jauh berbanding tahun lalu dan saya merasa percaya diri untuk hadapi balapan pertama," ujar Rins.

Dirinya menegaskan sangat menyukai setahap demi setahap penyempurnaannya. Namun dengan hasil 15 pembalap catatan waktunya sangat rapat, tentunya MotoGP 2020 akan lebih menegangkan.



Sementara itu Joan Mir sebagai rekan Rins di lintasan, berhasil bukukan waktu tercepat 1:54,129 detik. Kemampuannya menyesuaikan diri dengan Suzuki GSX-RR terbilang cepat dan sudah siap masuk mencuri podium.

"Sekarang kita masih harus terus melanjutkan pengembangan karena semuanya sudah sesuai arahan. Kita bisa dekat dengan pembalap di depan dan kita juga sangat kencang. Tapi balapan nanti pastinya akan berbeda," sahut Rins.