POPULAR STORIES

Tengok Dapur Blue Bird Untuk Penjualan Mobil Mercedes Benz E200

Tengok Dapur Blue Bird untuk Penjualan Mobil Mercedes Benz E200 Blue Bird sangat terbuka kepada masyarakat di dalam penjualan mobil eks Silver Bird ini. Sebelum ke konsumen tentunya pihak kami dari Blue Bird menjalani tahapan-tahapan tersebut. (Foto: Abdi)

Media Online Kabaroto berkesempatan untuk menengok dapur Blue Bird. Di dapur inilah PT Blue Bird Tbk mempersiapkan eks taksi Silver Birdnya, Mercedes Benz E200 untuk dijual ke pasar. Mulai dari pelepasan mahkota taksi Silver Bird hingga pengecekan engine Mercedes Benz E200. Berikut alurnya?

Di dalam perawatan mobil taksi Silver Bird, PT Blue Bird Tbk merawatnya dengan baik, perawatan secara berkala, rutin. Sehingga tidak lagi diragukan untuk kualitas mesin dan bodinya. Mercedes Benz E200 yang kini sedang dipasarkan dengan banderol yang sangat kompetitif ini sebelum dilepas ke pasar, pihak Blue Bird melakukan beberapa tahapan. Diantaranya proses pengecekan mesin dan bodi. Bro and Sist, mari kita tengok bagaimanakah proses Mercedes Benz eks Silver Bird tersebut sebelum sampai ke tangan konsumen.

"Blue Bird sangat terbuka kepada masyarakat di dalam penjualan mobil eks Silver Bird ini. Sebelum ke konsumen tentunya pihak kami dari Blue Bird menjalani tahapan-tahapan tersebut. Pertama, setelah tidak lagi dioperasikan sebagai taksi Silver Bird, paling lama 5 tahun, mobil Mercedes Benz ini siap dipasarkan ke konsumen. Mercedes Benz ini masuk ke tahap pelepasan mahkota taksi, nomor pintu taksi, pelepasan nama perusahaan," ucap Hery Sugiarto, General Manager Used Car PT Blue Bird Tbk.

Ia mengatakan, tahap selanjutnya akan masuk pada pengecekan bodi, eksterior. Kemudian pengecekan kondisi mesin. Berikutnya Mercedes Benz E200 ini akan dilakukan pengecekan interior mobilnya.

"Seluruhnya kami periksa dengan teliti. Bila semua siap, barulah Mercedes Benz E200 ini dimasukan ke salon mobil. Hingga ke cek final," ujarnya lagi.

Perlu diketahui bahwa di dalam perawatan mesin, Blue Bird di support oleh APM Mercedes Benz. Sistim komputer yang dipergunakan di dalam pengecekan mesinnya pun langsung di datangkan dari Jerman, pusat Mercedes Benz.

Seperti yang diberitakan oleh media online Kabaroto sebelumnya, tentunya Anda sudah mengenal mobil mewah Mercedes Benz E200 yang dipergunakan untuk taksi Silver Bird. Kini mobil Mercedes Benz mewah itu dilepas ke pasaran dengan banderol yang sangat terjangkau, Rp210 juta.

"Kami melepas ke pasar dengan harga yang sangat kompetitif, Rp210 juta. Tentunya harga ini sesuai dengan kondisi mobil Mercedes Benz yang sangat baik, masih terjamin orisinalitasnya. Silakan di cek kondisi fisiknya dan mesinnya. Silakan test drive. Saat ini kami memberikan diskon hingga Rp30 juta," ujar Hery Sugiarto Used car PT Blue Bird Tbk.

Ia menuturkan bahwa kondisi Mercedes Benz eks Silver Bird dengan fisik dan mesin yang sangat baik. Perawatan yang dilakukan oleh pihak Blue Bird adalah perawatan yang berkala. Perawatan mobil Mercedes Benz secara rutin. 

Baca Juga: