POPULAR STORIES

Toyota Aygo JBL Edition Hadirkan Tatanan Suara Dinamis

Toyota Aygo JBL Edition Hadirkan Tatanan Suara Dinamis

KabarOto.com – Toyota baru saja merilis edisi khusus untuk kompak hatchback miliknya yakni Aygo, dengan kolaborasi bersama JBL. Buat kalian pecinta audio, cocok nih sehingga tidak perlu lagi deh repot upgrade sistem audio bawaan mobil.

Pertama kita lihat dari bagian eksterior terlebih dulu, sebab warna eksterior dibuat sesuai dengan warna ciri khas JBL. Simak saja warna dasar Electro Grey, serta beberapa aksen Orange yang diberi nama Mandarin Pop seperti di aksen bumper, side body moulding, spion, pilar A, serta atap.

Baca Juga : Bengkel Modifikasi Motor SAC Akan Buat 100 Sepeda

Warna ini pun berlanjut ke dalam kabin, dengan dominasi warna hitam dan aksen orange pada kisi-kisi AC, tuas shift knob, warna jok, dan juga aksen karpet. Asyiknya tentu adalah sistem audionya nih, karena sudah full garapan JBL.

Menggunakan head unit yang sudah terintegrasi dengan Apple Carplay dan Android Auto. Secara keseluruhan audio mobil ini memakan daya setidaknya 600W untuk kombinasi suara premium. Dilengkapi dua tweeter frekuensi tinggi 25 mm di atas panel instrumen, dua speaker 150 mm full-range diletakkan di pintu depan dan subwoofer 160 mm untuk menghasilkan karakter suara bass ditempatkan di roda cadangan. Tapi tenang masih ada tire repair kit kok jika sewaktu-waktu ban rusak.

Baca Juga : Ford Mustang Cobra Jet 1400 Prototype, Edan!

Lalu speaker JBL ini sudah mengusung teknologi GreenEdge, sehingga bisa menghemat daya pemakaian daya aki, namun masih menjamin lantunan suara yang dinamis ala konser.

Hanya akan dipasarkan di pasar Eropa, mobil ini dijual seharga US$ 18,803 atau Rp276 jutaan untuk transmisi manual dan US$ 19,733 atau Rp 290 jutaan varian otomatis.