POPULAR STORIES

Toyota Vios 2023 Dapat Bintang 5 ASEAN NCAP

Toyota Vios 2023 Dapat Bintang 5 ASEAN NCAP Foto : ASEAN NCAP.

KabarOto.com - Toyota Vios terbaru baru saja mendapat bintang 5 untuk nilai keamanan dari ASEAN NCAP. Di Indonesia, mobil sedan ini sudah rilis sejak Oktober tahun lalu, dan dibekali berbagai sistem keamanan aktif.

ASEAN NCAP memberi nilai bintang 5, Toyota Vios diuji untuk mengetahui apakah mobil dan fitur keselamatan bekerja baik atau tidak, saat terjadi insiden di jalanan.

Baca Juga : Daftar 47 Bengkel Resmi Toyota Dan Lexus Yang Terima Uji Emisi Gratis

Pengujian tabrakan, dilakukan dari depan dan samping. Hasilnya semua airbag bekerja dengan baik untuk bagian depan, samping bahkan tengah, yang mencegah benturan antara pengemudi, dan penumpang depan.

Selain itu juga desain jok dinilai aman, dan mencegah terjadinya cedera leher serius saat terjadi tabrakan. ASEAN NCAP memberi nilai 35,25 untuk perlindungan dewasa, dan 16,64 perlindungan anak-anak.

Baca Juga : Tidak Hanya Sedan, Toyota Century Juga Produksi Model SUV Dengan Jumlah Terbatas

Sementara fitur keselamatan di Toyota Vios, pun bekerja dengan baik. Sistem bantuan pengereman hingga blind spot monitor semua bekerja dengan baik. Hasilnya, nilai 16,08 untuk fitur keamanan, dan keamanan pemotor 10,73.

Toyota Vios 2023 versi Indonesia sudah dilengkapi dengan teknologi keselamatan Toyota Safety Sense (TSS) terdiri atas 9 fitur safety. Pre-Collision Warning and Braking Assist (PCWBA), Pedal Misoperation Control (PMC), Lane Departure Warning (LDW), Lane Departure Prevention (LDP), Auto High Beam (AHB), Blind Spot Monitoring (BSM), Rear Cross Traffic Allert (RCTA), Adaptive Cruise Control (ACC), dan Front Departure Alert (FDA).

Fitur tersebut dilengkapi dengan rem ABS+EBD+BA yang dimaksimalkan oleh piringan cakram di seluruh roda. Terdapat pula Dual Airbags, Parking Sensors, Rear Parking Camera, Hill Start Assist (HSA), dan Vehicle Stability Control (VSC) standar di semua varian All New Vios.

Mobil ini dibanderol mulai Rp 314,9 juta untuk tipe E manual, varian G CVT dibanderol Rp 355,2 juta, tipe paling tinggi yakni G TSS CVT, dijual dengan harga Rp 368,4 jutaan.