POPULAR STORIES

Youtube Pengaruhi Masa Depan Industri Otomotif

Youtube Pengaruhi Masa Depan Industri Otomotif Foto: sputniknews.com

KabarOto.com - Dalam sebuah survei yang dilakukan Google, pemanfaatan saluran digital (online) oleh calon konsumen sangat besar dalam upayanya mencari informasi untuk memiliki mobil idaman.

Bahkan survei tersebut juga mengungkapkan, pemanfaatan keberadaan saluran digital seperti Youtube juga akan mempengaruhi masa depan bisnis dan industri otomotif nasional ke depannya.

Salah satu Agen Pemegang Merk yang memanfaatkan saluran digital dalam meningkatkan pelayanan kepada pelanggan adalah Toyota Indonesia.

Baca Juga: Perubahan Total Wajah Toyota All New Rush 2018

Toyota mendapat apresiasi dari Google Indonesia melalui penyerahan Silver Play Button. Youtube Channel Toyota Indonesia yang dikelola PT Toyota-Astra Motor (TAM)sukses meraih subscribers di atas angka 100.000.

Silver Play Button adalah penghargaan yang diberikan Google kepada pemilik akun Youtube Channel yang telah memiliki subscriber minimal 100.000. Youtube Toyota Indonesia mulai ditayangkan pada 2010 lalu berhasil menembus angka subscriber 100.000 pada 19 Oktober 2017.

“Pemanfaatan kanal Youtube, website dan social media kami harapkan dapat menjadi salah satu strategi bagi Toyota dalam menjaga eksistensinya sebagai market leader di pasar otomotif nasional," papar Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM), Fransiscus Soerjopranoto.