Gokil, Koleksi Motor MotoGP Senilai Rp669 Miliar Milik Pengedar Narkoba
KabarOto.com - Otoritas Meksiko baru-baru ini melaksanakan beberapa surat perintah penggeledahan dan menyita sejumlah besar sepeda motor dengan nilai perkiraan sekitar $40 juta USD atau Rp 669 miliar, yang diyakini milik salah satu dari Sepuluh Buronan Paling Dicari FBI, Ryan James Wedding.
Wedding adalah seorang mantan atlet Olympic yang sekarang menjadi buronan FBI karena kasus pengedaran narkoba. Penyitaan 62 motor balap kelas dunia yang legendaris berhasil ini merupakan hasil upaya kolaboratif antara otoritas Meksiko, FBI, RCMP, dan LAPD.
Baca Juga: Talenta Bintang Cilik, Profil Fatan Alfa Raid di Dunia Motorsport

Bahkan, pihaknya menulis di media sosial resminya, "Tersedia imbalan hingga $15 juta USD untuk informasi yang mengarah pada penangkapan dan/atau pemidanaannya. Jika Anda memiliki informasi mengenai Wedding, silakan hubungi FBI melalui WhatsApp, Signal, atau Telegram di nomor (424) 495-0614. Anda juga dapat menghubungi kantor FBI setempat, serta Kedutaan Besar atau Konsulat Amerika Serikat terdekat," tulisnya.
Koleksi motor tersebut menarik perhatian karena diyakini termasuk motor yang pernah digunakan oleh Valentino Rossi, Andrea Iannone, Jorge Lorenzo, juga Loris Capirossi.
Pada foto unggahan pihak FBI Los Angeles salah satu unitnya diduga merupakan Aprilia RS 125, dahulu digunakan oleh Rossi saat debut balapannya. Belum diketahui jelas dari mana Ryan James Wedding memperoleh motor-motor balap dari ajang paling bergengsi itu.
Baca Juga: Profil Veda Ega Pratama yang Merangkak Naik di Motorsport Global

Bisa ditebak, motor-motor legendaris ini pastinya punya harga fantastis. Sebagai contoh, pada 2024 lelang amal inisiasi MotoGP mengumpulkan donasi sekitar 279 ribu USD atau sekitar Rp 4,43 miliar untuk bantuan banjir parah di Valencia.
Motor juara dunia Moto3 yang digunakan oleh Maverick Vinales pada 2013 silam berhasil laku sekitar Rp 800 jutaan. Sementara helm milik Valentino Rossi lengkap dengan tanda tangannya dilepas dengan harga sekitar Rp 150 jutaan.
Baca Original Artikel