Merevolusi Pengisian Daya, Mercedes-Benz Perkenalkan Kendaraan Eksperimental "ELF"

Kusnadi Cahyono Senin, 13 Oktober 2025

KabarOto.com - Mercedes-Benz mempercepat upaya dekarbonisasi mereka dengan meluncurkan kendaraan pengisian daya eksperimental inovatif bernama ELF (Experimental-Lade-Fahrzeug).

ELF lebih dari sekadar mobil, menjadi laboratorium bergerak yang menggabungkan berbagai teknologi pengisian daya canggih, mendefinisikan ulang batas-batas mobilitas listrik yang berkelanjutan dan efisien.

Inisiatif ini menegaskan kembali komitmen Mercedes-Benz untuk membuat mobilitas listrik, termasuk proses pengisian daya, menjadi lebih cerdas, efisien, dan ramah lingkungan, sejalan dengan program Green Charging yang sudah diterapkan di beberapa pasar.

Konektor MCS (Megawatt Charging System)

ELF berfungsi sebagai fasilitas riset berjalan yang dilengkapi dua sistem konektor pengisian daya cepat untuk menjajal batas-batas teknis pada kendaraan dan stasiun pengisian.

Baca Juga: Sensasi Berkendara Aletra L8, Rute Jakarta-Magelang Menempuh Jarak 538 Kilometer

Konektor CCS (Combined Charging System), digunakan sebagai standar mobil penumpang, ELF mampu mencapai daya pengisian hingga 900 kW.

Ini berarti motor dapat mengisi energi 100 kWh dalam waktu 10 menit. Temuan dari pengujian ini akan diintegrasikan ke model Mercedes-Benz masa depan, seperti yang terlihat pada CONCEPT AMG GT XX yang mencapai daya puncak 1.041 kW.

Konektor CCS (Combined Charging System)

Konektor MCS (Megawatt Charging System), meskipun awalnya untuk kendaraan berat, MCS digunakan dalam ELF untuk menguji ketahanan termal dan batas kinerja baterai tegangan tinggi, elektronik daya, serta komponen lainnya di bawah kondisi ekstrem.

ELF juga menjadi test bed untuk dua teknologi penting yang akan mengubah peran kendaraan listrik dalam sistem energi.

Pengisian Dua Arah (Bidirectional Charging): ELF menguji kemampuan mobil untuk tidak hanya menyerap listrik, tetapi juga mengembalikannya ke rumah (Vehicle-to-Home/V2H) atau jaringan listrik (Vehicle-to-Grid/V2G).

Baca Juga: Test Drive: Chery Tiggo 9 CSH AWD, Paling Berani Punya Banyak Keunggulan

Melalui ELF, Mercedes-Benz mengembangkan mobil dengan ekosistem pengisian daya

Memiliki kapasitas baterai 70-100 kWh, kendaraan ini dapat memasok listrik ke rumah tangga rata-rata selama dua hingga empat hari. Mercedes-Benz berencana meluncurkan layanan bidirectional charging pertamanya di Jerman, Prancis, dan Inggris pada tahun 2026.

Pengisian Induktif dan Konduktif Otomatis: ELF juga menguji pengisian daya tanpa kabel (induktif) dan melalui pelat penghubung di bawah kendaraan (konduktif otomatis). Kedua metode ini menjanjikan kenyamanan, keamanan, dan integrasi estetika yang lebih baik di masa depan.

Melalui ELF, Mercedes-Benz tidak hanya mengembangkan mobil, tetapi juga ekosistem pengisian daya yang terintegrasi, menjadikan kendaraan listrik sebagai komponen aktif dalam keberlanjutan energi global.

Bagikan

Baca Original Artikel