POPULAR STORIES

1.000 Unit New Suzuki XL7 Hybrid Sudah Dikirimkan Ke Konsumen

1.000 Unit New Suzuki XL7 Hybrid Sudah Dikirimkan ke Konsumen Foto: KabarOto

KabarOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) telah meluncurkan Suzuki XL7 Hybrid pada 15 Juni 2023, sudah mencetak penjualan sebanyak 1.000 unit dikirimkan ke konsumen. Dan sudah 1.700 unit juga dikirimkan ke diler Suzuki di berbagai daerah.

"Catatan pengiriman 1.000 unit ini menjadi catatan baik kami di tengah tekanan industri otomotif yang kompetitif. Namun tetap belum berubah, target penjualan New Suzuki XL7 Hybrid ini adalah 12.000 unit hingga akhir tahun atau 2.000 unit perbulan," ujar Harold Donnel selaku Head of 4W Brand Development & Marketing Research & IT PT SIS.

Baca juga: Suzuki Targetkan New XL7 Hybrid Terjual 12.000 Unit Per Tahun

Ketika ditanya perihal komposisi penjualan XL7 Hybrid, Harold Donnel menjelaskan bahwa model hybrid (Beta dan Alpha) menyumbangkan 80% penjualan, sementara untuk varian Zeta (non hybrid) sebanyak 20%.

Di sini terlihat jika varian hybrid lebih laku, Harold Donnel menjelaskan bahwa adabeberapa keypoint yang dapat dari sudut pandang konsumen. Pertama, karena jenis SUV medium jadi cocok karekternya konsumen dengan ground clearance tinggi dan mendapat 7-seater

"Selanjutnya pengggunaan sistem hybrid itu sendiri. Itu ada dua hal yang bisa kita sadurkan. Pertama karena mereka merasa berkontribusi terhadap lingkungan dengan kendaraan hybrid, lebih irit dan hijau. Kedua mereka memikiki citra gengsi lebih dengan emblem hybrid di belakangnya," tambah Harold Donnel.

Penjelasan dari Harold tadi yang menurut pihak Suzuki menjadi alasan-alasan membeli XL7 hybrid. Sementara untuk daerah resapan penjualan XL7 Hybrid, pertama Jabodetabek dan Surabaya.

Baca juga: Simulasi Kredit Suzuki XL7 Hybrid Varian Alpha AT

Perlu diiketahui, Suzuki XL7 terbaru ditawarkan dalam tiga varian, yakni Zeta, Beta dan Alpha. Di mana, dua varian terakhir sudah dibekali dengan penggerak Hybrid. Sebelumnya, sistem hybrid SHVS, sudah digunakan oleh Suzuki Ertiga dan Grand Vitara.

Varian Zeta ditawarkan dalam dua pilihan transmisi, manual dan otomatis. Harganya mulai Rp 267,1 juta hingga Rp 256 juta. Sedangkan untuk Hybrid Beta MT Rp 283,9 juta, Hybrid Beta AT Rp 294,9 juta. Varian tertingginya Hybrid Alpha MT Rp 293,9 juta, dan Hybrid Alpha AT Rp 304,9 juta.