POPULAR STORIES

10 APM Berpenjualan Terbanyak Bulan Juni 2021

10 APM Berpenjualan Terbanyak Bulan Juni 2021

KabarOto.com – Penjualan kendaraan roda empat mengalami peningkatan pada bulan Juni 2021. Peningkatan tersebut terjadi di penjualan retail (diler ke konsumen) dan wholesales (pabrik ke diler).

Melansir data penjualan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), angka penjualan retail bulan Juni tercatat 65.765 unit. Angka tersebut naik dibandingkan bulan sebelumnya sebanyak 64.175 unit.

Baca Juga : Penjualan Daihatsu Capai 67 Ribu Unit, Kendaraan Komersial Mendominasi

Sedangkan, untuk wholesales mencapai angka 72.720 unit. Angka ini juga naik dibandingkan distribusi kendaraan dari pabrik ke diler bulan lalu, sebanyak 54.815 unit.

Pada periode Januari sampai Juni 2021, Daihatsu mencatatkan penjualan sebesar 67 ribu unit. Market ini naik 25,5% dari 2020 pada periode yang sama, dengan penjualan 57 ribu unit.

Baca Juga : Rapor Penjualan Lamborghini Semester Pertama 2021

"Walaupun show room tutup, para wiraniaga Daihatsu tetap bekerja maksimal dari rumah untuk memenuhi permintaan konsumen," jelas Amelia Tjandra, Marketing Director & Corporate Planning and Communication Director ADM.

Sedikit merinci penjualan retail, Toyota masih jadi Agen Pemegang Merek (APM) dengan penjualan terbanyak pada bulan Maret dengan 19.444 unit, disusul Daihatsu 12.514 unit dan Mitsubishi Motors 8.704 unit.

Berikut adalah 10 APM dengan penjualan retail terbanyak di bulan Juni 2021:

  1. Toyota 19.444 unit
  2. Daihatsu 12.524 unit
  3. Mitsubishi Motors 8.704 unit
  4. Honda 7.578 unit
  5. Suzuki 7.272 unit
  6. Mitsubishi Fuso 2.277 unit
  7. Isuzu 2.078 unit
  8. Wuling 1.873 unit
  9. Hino 1.529 unit
  10. Nissan 390 unit