POPULAR STORIES

Ada Solar Panel Di Genesis G80 Begini Cara Kerjanya

Ada Solar Panel di Genesis G80 Begini Cara Kerjanya Foto : Hyundai.

KabarOto.com - Genesis G80 Electrified punya cara unik untuk mempertahankan kapasitas baterainya, jika charger, dan rem regeneratif sudah biasa, maka mobil sedan mewah itu mengandalkan solar panel di bagian atapnya.

Penggunaan solar panel ini rasanya sangat cocok nih, dengan kondisi cuaca di Indonesia yang cenderung panas, dan sinar mataharinya kuat. Pasalnya jika sinarnya kuat, maka daya dihasilkan pun semakin besar.

Klaimnya fitur solar panel roof bisa menghasilkan daya hingga 200 watt, dan bisa meningkat menjadi 210 watt jika cahaya mataharinya kuat. Daya disalurkan ke solar controller, dan dibagi ke baterai tegangan rendah dan tinggi.

Baca Juga : Hyundai Ioniq 5 Disney100 Platinum Nuansa Atraktif

Penggunaan solar panel ini sebenarnya opsional, di mana penggunaan setiap hari dengan waktu kurang lebih 6 jam, bisa menghasilkan energi sekitar 0,7 kWh atau sekitar 3 km setiap hari. Bisa juga diakumulasi sekitar 1.095 km setiap tahun.

Baca Juga : Hyundai Ioniq 6 Borong Tiga Penghargaan Di World Car Awards 2023

Namun memang pemasangan solar panel ini punya beberapa yang dikorbankan. Misalnya saja sudah tidak bisa dipasang sunroof agar kesannya lebih mewah, dan solar panel ini lebih berat yakni sekitar 30 kg, sehingga berpengaruh ke efisiensi.