POPULAR STORIES

Ajang Kumpul Nasional Ke-2 WR Owners Indonesia Dipenuhi Agenda Terabas

Ajang Kumpul Nasional ke-2 WR Owners Indonesia Dipenuhi Agenda Terabas Ajang Kumpul Nasional ke-2 WR Owners Indonesia Dipenuhi Agenda Terabas (WOI)

KabarOto.com - Komunitas WR Owners Indonesia (WOI) tahun ini kembali berkumpul untuk memeriahkan Gathering Nasional (Gathnas) ke-2 yang digelar di Guci Ashafana Tegal, Jawa Tengah, 24-25 Februari 2024. Ratusan member WOI dari sejumlah chapter hadir dalam keseruan Gathnas yang diisi beragam kegiatan.

Agenda terabas untuk para peserta gatnas ke-2

Tentunya dalam Gatnas kali ini dilakukan berbagai aktivitas berkendara memberikan pengalaman mereka. Diadakan mini enduro yang dibuat seperti rally enduro namun dengan jarak trek lebih pendek yaitu 5 km.

Baca Juga: Anniversary 5 Tahun Komunitas Honda CRF Karawang Dihadiri 170 Bikers

Para peserta melewati jalur cukup menantang di kawasan guci, bawah kaki gunung Slamet, melibas area pinggiran gunung, kubangan, bebatuan dan air. Selain itu, ada coaching clinic dari Yamaha Riding Academy (YRA) bagi para anggota WOI yang hadir di Gathnas.

Keseruan Gathnas ke-2 WOI ini makin lengkap dengan sesi WR trial adventure dan WR supermoto yang diadakan hari Minggu. Pengguna WR155R dapat memilih trial adventure, mengikuti trek off road berupa tanah dan bebatuan.

Baca Juga: Peduli Keselamatan Berkendara, Komunitas PCX Club Bandung Ikuti Pelatihan Safety Riding

Rombongan supermoto turut meramaikan acara

Sedangkan rombongan supermoto melalui jalan-jalan aspal di luar kawasan Guci. Setelah itu mereka bergabung di satu titik guna melakukan bakti sosial untuk anak-anak panti asuhan dengan penyerahan sembako dan uang tunai.

Kehadiran Yamaha dalam Gathnas direspon positif oleh WOI yang menikmati kebersamaan ini. ”Dengan motor kami serta fisik kuat, pengalaman dan skill berkendara yang cukup, membuat kami sangat menikmati kegiatan off road termasuk yang dijalani kali ini," ungkap Iman Muwardi, Ketua WR Owners Indonesia (WOI).