POPULAR STORIES

Audi Perkenalkan Logo Baru, Lebih Futuristik

Audi Perkenalkan Logo Baru, Lebih Futuristik Dok : Audi

KabarOto.com – Audi baru saja mengikuti jejak beberapa pabrikan mobil di dunia, merilis logo terbaru mereka. Sebelumnya, nama-nama besar seperti BMW, Citroen, Peugeot, Kia, Nissan, mengganti logo mereka.

Mengikuti era lebih modern, Audi memperkenalkan emblem dengan tema 2D, lebih sederhana. Sama seperti lainnya, desain 3D dengan aksen krom sudah mulai ditinggalkan.

Hadir dengan emblem lebih datar, dan tidak ada logo timbul seperti emblem krom. Memiliki warna dasar hitam glossy, dan lingkaran 4 cincin berwarna putih atau opsi abu-abu, terlihat lebih cantik jika bisa menyala saat kondisi jalanan gelap. Nantinya, setiap mobil Audi juga akan mendapat tulisan di pilar B dengan font Audi Type.

Baca Juga : Audi RS3 Performance Edition 2023 Meluncur, Hanya Tersedia 300 Unit

“Filosofi kami adalah, setiap detail harus menyampaikan makna atau memiliki tujuan. Kami ingin kualitas berbicara melalui desain dan produk itu sendiri," kata desainer Audi, Andre Georgi.

Logo Audi memiliki empat cincin berasal dari penggabungan 4 perusahaan otomotif di Jerman, yaitu Horch, Dampf Kraft Wagen (DKW), Wanderer, dan Audi.

Baca Juga : Audi Akan Pasok Unit Daya Sauber Pada F1 2026

Logo baru ini sudah digunakan pada Audi Q8 E-Tron baru. Terletak di gril depan, belakang, hingga tulisan di pilar B, yang memberikan kesan lebih mewah.