POPULAR STORIES

Banderol Harga Mitsubishi New Outlander PHEV Mencapai Rp1,3 Miliar

Banderol Harga Mitsubishi New Outlander PHEV Mencapai Rp1,3 Miliar

Kabaroto.com - Walaupun pihak PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) baru sebatas merilis kisaran kemungkinan harga Mitsubishi new Outlander PHEV pada angka Rp 1,2 miliar hingga Rp 1,3 miliar, namun sudah banyak yang mempertanyakan perihal harga SUV berteknologi PHEV berharga fantastis.

Mitsubishi Motors menghadirkan new Outlander PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle) sebagai upaya untuk mendukung dan mewujudkan masa depan Indonesia yang lebih baik, produk andalannya yang ramah lingkungan dengan teknologi tinggi yang mampu mengubah mobilitas masyarakat yang penuh polusi menjadi aktivitas yang lebih bersahabat untuk lingkungan.

Baca juga: Mitsubishi New Eclipse Cross Dijual Mulai Harga Rp470 Juta

New Outlander PHEV telah resmi diperkenalkan secara global di tahun 2013 dan telah dipasarkan di lebih dari 50 negara di dunia. New Outlander PHEV dilengkapi dengan fitur-fitur kenyamanan dan keamanan yang mendukung dan memudahkan berbagai aktivitas penggunanya. Salah satu fitur andalan yang hadir melengkapi kendaran ini di antaranya tombol EV Switch, tombol Charge & Save, serta ragam fitur lainnya.

Nah, ketika disinggung perihal harga SUV canggih ini hingga menyentuh Rp 1,2 miliar hingga Rp 1,3 miliar, Irwan Kuncoro selaku Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI mengatakan, "Pajak mobil SUV berpenggerak roda 4x4 atau AWD memiliki pajak yang cukup tinggi di Indonesia, sekitar 40%, ditambah dengan penerapan tarif barang mewah, dan impor. Sehingga didapat harga berada di atas kisaran Rp 1 miliar."

Baca juga: Jelang GIIAS 2019, Mitsubishi Perlihatkan New Outlander PHEV Dan Eclipse Cross

New Outlander PHEV menggendong mesin bensin 4 silinder MIVEC DOHC berkapasitas 2.400 cc, yang dipadukan dengan mesin listrik. Teknologi yang digunakan pada kendaraan ini tidak hanya menggunakan elektrik sebagai tenaga utamanya. Hal utama yang menjadi andalan pada teknologi ini yaitu sistem penggerak motor yang terintegrasi sedemikian rupa dengan baterai dan mesin yang menjadikan kendaraan ini dapat melaju di kecepatan maksimal.

New Outlander PHEV hanya akan dijual di 12 outlet diler Mitsubishi Jabodetabek dan 2 diler di Bali. Untuk kendaraan yang masuk sebagai kelas premium ini, hanya tersedia dalam 1 varian saja dengan pilihan 2 warna yakni hitam dan putih.