POPULAR STORIES

Banyak Digunakan Customer Fleet, Penjualan Suzuki Karimun Wagon R Melonjak

Banyak Digunakan Customer Fleet, Penjualan Suzuki Karimun Wagon R Melonjak Suzuki Karimun Wagon R

KabarOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) merayakanhari jadinya yang ke-50 tahun di Indonesia. Pabrikan dengan lambing ‘S’ ini menandainya dengan meluncurkan Karimun Wagon R 50th Anniversary Edition pada 10 Oktober 2020.

Mobil ini dipilih oleh Suzuki sebagai edisi khusus karena unggul di beberapa aspek. Di antaranya tingkat kandungan lokal yang tinggi, juga memiliki sejarah yang panjang. Selain itu, bentuknya juga ikonik, tidak dimiliki oleh pesaing.

Baca Juga: Fakta Menarik Di Balik Podium Ganda Suzuki Di MotoGP Aragon

Terlepas dari model baru yang dirilis Oktober ini, SIS mengklaim, data yang dihimpun, penjualan Karimun Wagon R di semester kedua tahun ini merangkak naik. Kenaikkan terjadi di segmen fleet.

Perayaan 50 tahun Suzuki Indomobil Sales di Indonesia

Sukma Dewi, Asst. To Dept. Head Sales 4W PT SIS mengatakan, peningkatan penjualannya pada September 2020, Karimun Wagon R tumbuh 106% dari sisi wholesales dan 44% dari sisi retail sales. Angka tersebut naik dibandingkan bulan Agustus 2020. “Hal ini karena harganya kompetitif dan irit bahan bakar,” terangnya.

Selain itu, menurut dia, Karimun Wagon R merupakan mobil yang bisa digunakan untuk kendaraan operasional maupun pribadi. karena memiliki ruang kabin yang lega, praktis, dan bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan. Dengan kata lain, mobil ini menurut Dewi SUPER atau Spacious, Useful, Practical, Efficient, dan Reasonable.

Perusahaan yang masuk ke dalam segmen fleet ini bergerak di bidang farmasi dan juga industri keuangan untuk menjangkau konsumennya di daerah terpencil di Indonesia. Mereka memilih mobil ini karena ringkas, kabin luas, irit bahan bakar dan value for money. “Sangat pas untuk diigunakan karyawan perusahaan beraktivitas.

Baca Juga: Suzuki Gelar Kontes Modifikasi Digital Berhadiah GSX150 Bandit Dan Uang Jutaan Rupiah

Dewi pun berharap, meski pasar otomotif nasional belum stabil, namun Suzuki dapat terus mencatatkan perkembangan yang positif, terhadap angka penjualan. “Perkembangan didukung dengan produk dan inovasi yang kami tawarkan, untuk perirangan dan fleet,” terangnya.