POPULAR STORIES

Begini Jadinya Kalau Toyota Supra Kombinasi Bugatti

Begini Jadinya Kalau Toyota Supra Kombinasi Bugatti Sumber Instagram : @rvindvnce

KabarOto.com – Toyota Supra memang telah ditunggu kehadirannya di kalangan pecinta otomotif, dan setelah hampir 2 dekade menunggu, pada tahun 2019 lalu akhirnya Toyota merilis Supra generasi baru berkode A90 berkerja sama dengan BMW.

Desain yang sudah keren dan dinamis, mengingatkan kita pada sedikit lekukan body Supra generasi sebelumnya yang membulat. Ditambah teknologi modern seperti lampu utama LED dan DRL, serta lampu rem baru juga LED.

Namun bagaimana kalau ada yang masih kurang puas pada model ini? Dan, mencoba kombinasikan dengan mobil hypercar sekelas Bugatti Chiron? Hal tersebut coba diterapkan oleh akun Instagram @rvindvnce dengan virtual modification.

Baca Juga : Keren! Lego Luncurkan Replika Land Rover Defender 90

Hasilnya cukup unik loh ternyata, ubahan dilakukan pada bagian bumper depan, pelek dan stoplamp belakang. Untuk depannya sebenarnya lebih mirip Bugatti Veyron sebab ukuran grill cukup besar serta logo Toyota tetap disematkan. Sementara lubang airduct ditambahkan juga pada sisi kanan kiri di bawah headlamp, dan terdapat lips tambahan layaknya inspirasi model aslinya.

Lalu pelek juga diganti ukuran lebih besar, modelnya mirip standar Chiron dengan finishing dual tone. Dibalut ban profil tipis yang ukurannya tidak diketahui karena ini masih konsep virtual saja. Namun kemungkinan tidak naik jauh dari standarnya antara 19 hingga 20 inci.

Baca Juga : Berbagi Saat Wabah Covid-19, Pengusaha Cantik Di Jawa Timur Bagikan Makanan Naik Ferrari

Sementara untuk bagian belakang, stoplamp diubah menjadi satu tarikan garis panjang lampu LED, yang mengambil inspirasi dari model Chiron. Tampilannya pun terlihat makin futuristik dan gahar setelah diganti, sob!