POPULAR STORIES

Begini Kegiatan Bukan Club Motor Di Awal Tahun 2023

Begini Kegiatan Bukan Club Motor di Awal Tahun 2023 BCM

KabarOto.com - Bukan Club Motor (BCM) kembali menggelar acara riding bareng, untuk menjaga silaturahmi sekaligus mempererat rasa persaudaraan para membernya.

Dikemas dalam konsep fun touring, kali ini puluhan member dari berbagai chapter, menuju daerah wisata Pantai Camara yang terletak di Ujung Kulon, Banten.

Mengambil titik start di Jl. H Nawi, Jakarta Selatan, puluhan motor peserta "BCM Fun Touring Ujung Kulon" meninggalkan lokasi tikum pertama pada Jum'at malam (10/02), menuju wilayah Ujung Kulon dengan mengambil jalur Tangerang - Pandeglang.

Baca Juga: Rayakan Ultah Ke-2, Bukan Club Motor Donasi Rp31 Juta

"Rombongan kali ini berjumlah 43 motor dengan jumlah peserta mencapai 60 orang yang berasal dari BCM chapter Jabodetabek dan Serang," sebut Roy, Ketua Pelaksana BCM Fun Touring Ujung Kulon, Sabtu (11/02) di Pantai Camara, Banten.

Salah satu agenda yang tidak pernah absen dalam setiap acara BCM adalah forum, yang dimanfaatkan sebagai sarana komunikasi antar anggota dan pengurus, untuk membahas berbagai agenda yang akan datang.

"Jadi ini kita rencananya mau mengadakan agenda "BCM 4th Anniversary". Sejauh ini kita sudah menetapkan untuk puncak acara akan berlangsung di Bandung, tapi untuk lokasi pastinya masih kita diskusikan," terang Rahmatsyah, Ketua Umum BCM.

Baca Juga: Cara Komunitas Vespa Benz Owners (VBO) Rayakan Ulang Tahun Ke-2

Setelah "forum" rangkaian kegiatan BCM Fun Touring Ujung Kulon dilanjutkan dengan acara bagi-bagi doorprize yang hadiahnya disediakan oleh para sponsor maupun dari para member.

"Tidak ada AD-ART di BCM, jadi kita bebas-bebas saja. Satu-satunya aturan yang ada di BCM adalah tunduk pada peraturan Pemerintah, termasuk diantaranya adalah selalu patuh pada aturan lalu-lintas," tegas Mamet, sapaan akrab Rahmatsyah.