POPULAR STORIES

Bioskop Drive In Senja Di Alam Sutera Bisa Tampung 100 Mobil

Bioskop Drive in Senja di Alam Sutera Bisa Tampung 100 Mobil Ilustrasi drive in cinema

KabarOto.com - Sejak mewabahnya virus Corona atau Covid-19, tidak sedikit orang yang haus hiburan karena sulit berkegiatan di luar rumah seperti sedia kala. Awal penyebaran Covid-19 di Indonesia, beberapa negara menggelar nonton film di dalam mobil.

Sebenarnya ini bukan hal asing lagi, tetapi di Indonesia rupanya sudah lama tak ada lagi yang menggelar acara semacam ini. Kabar baik bagi Sobat KabarOto yang rindu nonton film bioskop, kini ada Bioskop drive-in yang hadir di Indonesia.

Baca Juga: Hiburan Ditengah Wabah Corona, Bandara Vilnius Disulap Jadi Bioskop Drive-in

Menurut penjelasan dari pihak penyelenggara, Drive in Senja merupakan pop up event jadi diselenggarakan secara periodik di beberapa lokasi.

"Kita pop up event konsepnya, jadi akan hadir di beberapa kota. Mudah-mudahan bisa kontinyu acaranya," jelas Alifah Tim Media Relation Drive in Senja kepada KabarOto.

Drive in Senja secara perdana digelar di Lapangan Parkir Utara Mall @ Alam Sutera, lebih dari dua pekan mulai 1 - 17 Agustus 2020.

Beberapa film yang ditayangnya merupakan pilihan. Nah, untuk hari pertama dan kedua Sobat KabarOto bisa menyaksikan Laskar Pelangi, Mamma Mia!, Aliens, Ada Apa Dengan Cinta, dan The Shining.

Jadwal film Drive in Senja

Baca Juga: Seru! Nonton Konser Kahitna Dari Mobil Di Drive In Konser

Berhubung acara ini nonton dari dalam mobil, ada kapasitas maksimal yang ditetapkan yaitu 4 orang. Setiap penayangan film jumlah seat mobil yang disediakan juga tidak sedikit.

"Kapasitas mobilnya sampai 100 untuk satu kali penayangan," tambah Alifah.

Sementara harga tiketnya bervariasi mulai dari Rp 200 ribu sampai Rp 460 ribu. Harga tersebut tersedia untuk dua hingga 4 orang, sudah termasuk cemilan berupa burger atau popcorn loh!