POPULAR STORIES

Bupati Sragen Lakukan Pengadaan Rp6 Miliar Untuk Ratusan Unit Yamaha Nmax

Bupati Sragen Lakukan Pengadaan Rp6 Miliar untuk Ratusan Unit Yamaha Nmax Foto: Yamaha Indonesia

KabarOto.com - Sebanyak 208 lurah dan kepala desa (kades) di Kabupaten Sragen mendapatkan motor dinas baru Yamaha All New Nmax 155.

Motor itu diklaim pihaknya, dialokasikan oleh Pemerintah Kabupaten Sragen menjadi kendaraan operasional semua Lurah dan Kepala Desa di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Skutik Yamaha itu dimandatkan sebagai kendaraan yang akan mendukung kelancaran aktivitas Lurah dan Kepala Desa di wilayah tersebut.

Baca juga: Aki Yamaha All New Nmax 155 Connected Sering Tekor, Ini Penyebabnya!

Bupati Sragen, dr. Kusdinar Untung Yuni Sukowati, mengatakan, bahwa pengadaan sepeda motor ini untuk menunjang operasional dan kegiatan para Lurah dan Kepala Desa di Kabupaten Sragen.

”Harapan kami agar pelayanan kepada masyarakat semakin baik dengan menggunakan motor ini,” jelasnya, dalam acara seremonial penyerahan di Stadion Taruna Sragen.

Baca juga: Profil Yamaha XMax Connected

Chief Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah & Yogyakarta), Johannes B.M.S, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sragen karena memilih produknya sebagai alat transportasi penunjang aktivitasnya.

Terhitung, jika satu unit harganya Rp 31,15 juta, Pemkab Sragen harus keluarkan anggaran nyaris di angka Rp 6 miliar untuk membeli sebanyak 208 kendaraan tersebut.