POPULAR STORIES

Catatan Fenomenal Ducati Di MotoGP 2023

Catatan Fenomenal Ducati di MotoGP 2023 Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) berhasil keluar sebagai juara MotoGP 2023 (MotoGP)

KabarOto.com - Persaingan memperebutkan gelar juara MotoGP 2023 telah berakhir. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) berhasil keluar sebagai juara, Jorge Martin (Prima Pramac) berada di posisi 2. Ducati membukukan berbagai catatan fenomenal selama musim balap 2023.

Seri terakhir tahun ini yakni MotoGP Valencia 2023 menjadi saksi bagaimana Ducati sebagai menguasai kelas MotoGP, memecahkan rekor, serta menetapkan tolok ukur baru yang menunjukkan dominasi mereka di lintasan. Lalu, apa saja statistik menarik lainnya? mari kita simak.

Gelar Juara Pembalap Berturut-turut

Kemenangan Francesco Bagnaia di GP Valencia menandai momen bersejarah bagi Ducati. Ia menjadi pembalap pertama yang meraih gelar juara MotoGP berturut-turut dalam sejarah pabrikan. Prestasi tersebut menyamai capaian Marc Marquez dan legenda MotoGP Valentino Rossi.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Yakin Marc Marquez Mampu Bersaing Meraih Juara MotoGP 2024

5 Titel Konstruktor

Kesuksesan Ducati tidak hanya sebatas prestasi individu. GP Valencia juga jadi saksi bagaimana Ducati meraih juara kelas konstruktor kelima mereka. Menariknya, raihan ini adalah gelar keempat Ducati secara beruntun.

Rekor 17 Kemenangan

Musim 2023 akan terukir dalam sejarah, ketika Ducati meraih 17 kemenangan yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam satu musim. Tim asal Italia mencetak rekor baru untuk kemenangan terbanyak dalam satu musim MotoGP.

Francesco Bagnaia, Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team), Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dan Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) semuanya merasakan kesuksesan podium tertinggi. Sementara itu, Johann Zarco serta pembalap baru Mooney VR46, Fabio Di Giannantonio, keduanya raih kemenangan perdana.

Ini adalah pencapaian luar biasa sehingga memperkuat kemampuan Ducati yang secara konsisten menghadirkan motor berperforma tinggi dan mampu menaklukkan sirkuit-sirkuit terberat di belahan dunia.

43 Podium Beruntun

Dominasi podium Ducati juga tak kalah luar biasa. Tercatat, para pembalap Ducati naik podium sebanyak 43 kali dan jadi rekor baru untuk podium terbanyak dalam satu musim MotoGP. Rinciannya yakni Francesco Bagnaia 15 kali, Jorge Martin 8 kali, Marco Bezzecchi 7 kali, Johan Zarco 6 kali, Luca Marini 2 kali, Alex Marquez 2 kali, Di Giannantonio 2 kali dan Enea Bastianini 1 kali.

Konsisten Catatkan Rekor Secara Berturut-turut

Rekor balapan beruntun Ducati dengan setidaknya satu pembalap naik podium adalah 46 balapan. Rekor tersebut dimulai di MotoGP Aragon 2021, saat Francesco Bagnaia meraih kemenangan pertamanya dalam kelas MotoGP.

Baca Juga: Catatan Positif Murid Valentino Rossi Di MotoGP 2023

Finis 1-2 dan Kuasai Baris Depan

Kemampuan Ducati untuk finis pada posisi 1 dan 2 di balapan MotoGP juga memecahkan rekor baru dengan catatan sebanyak 13 kali.

Kunci Podium

Musim 2023 juga jadi bukti bagaimana Ducati mengunci podium MotoGP pada delapan kesempatan terpisah. Hal ini tentu bukti kekuatan dan kedalaman barisan pembalap mereka, serta performa luar biasa Desmosedici GP.