POPULAR STORIES

Chery Merilis Teaser Calon SUV Listrik Terbaru

Chery Merilis Teaser Calon SUV Listrik Terbaru Teaser calon SUV listrik (Foto: Chery)

KabarOto.com - Chery akan menghadirkan mobil listrik baru di segmen SUV menengah. Rencana tersebut diperkuat dengan rilis teaser calon produk terbarunya.

Menurut beberapa media lokal Tiongkok, mobil listrik terbaru Chery memiliki kode eQ7, dan versi produksi akan diluncurkan pada tahun 2023.

Profil Chery baru, terlihat sangat mirip dengan eQ5 berdesain Pininfarina, yang diperkenalkan pada tahun 2020 dan diperbarui pada tahun 2022.

Garis jendela dengan ekstensi krom, lengkungan roda berbentuk kotak, dan bahu belakang yang menonjol, adalah isyarat kemiripan antara kedua SUV tersebut. Namun ujung depan berbeda, dengan eQ7 yang berukuran lebih besar mengadopsi garis yang lebih sederhana.

Baca juga : Girboks CVT25 Jadi Senjata Chery Tiggo 7 Pro Hemat BBM Hingga 8%

Caption

Dari teasernya, Chery eQ7 tampak memiliki lampu depan terpisah, intake besar di bumper, dan fascia tanpa gril. Meskipun bagian belakang belum jelas, tapi sepertinya memiliki kaca depan belakang yang miring dan lampu belakang LED yang disusun secara horizontal tinggi.

Selain itu, calon mobil listrik baru ini mengadopsi bodi aluminium seperti eQ5 yang baru saja diperbarui. Hal ini untuk menampilkan teknologi terbaru dalam hal ADAS, dan kokpit sepenuhnya digital mirip dengan produk Chery lainnya.

Baca juga : Diluncurkan Tahun Depan, Chery Omoda 5 Diganjar Bintang 5 Euro NCAP

Sebagai informasi, pabrikan mobil Tiongkok saat ini menawarkan berbagai model, termasuk lini SUV Tiggo, sedan Arrizo, Omoda 5, dan lini EV “Ant” eQ.

Model baru ini, kemungkinan hadir dengan powertrain listrik. Detailnya masih belum tersedia saat ini, tetapi teaser-nya menunjukkan, pabrikan segera mengumumkan peluncuran untuk pasar Tiongkok, 2023 mendatang.