POPULAR STORIES

Daftar Nomor Pembalap Formula 1 2022

Daftar Nomor Pembalap Formula 1 2022

KabarOto.com - Nomor pembalap Formula 1 (F1) sudah menjadi salah satu identitas, mungkin bukan hanya F1 namun hampir di semua balapan. Aturan baru F1 juga membuat para pembalap identik dengan nomor mereka masing-masing.

Tahun 2014 lalu, FIA mulai melakukan aturan bahwa pembalap akan memilih nomor untuk balapan yang akan dipakai disepanjang karir F1 mereka. Nomor ini tidak dapat diubah, dan satu-satunya pengecualian untuk aturan ini berlaku bagi pemegang titel Juara Dunia.

Baca juga: Sebelum Beralih Ke Mobil Baru, Kita Lihat Komponen Mobil F1 2021

Juara dunia punya pilihan untuk memakai nomor 1 di mobil mereka, atau tetap menggunakan nomor karir yang biasa digunakan. Seperti Max Verstappen (Red Bull Racing) musim ini.

Hanya ada satu pendatang baru F1 yang melakukan debutnya pada 2022, pembalap Formula 2 asal Tiongkok, Guanyu Zhou bergabung dengan Alfa Romeo musim ini. Daftar entri resmi FIA untuk tahun 2022 menunjukkan bahwa ia memilih nomor 24.

Serta satu lagi nomor kembali tahun ini adalah 23 untuk Alex Albon, setelah satu tahun absen dari Red Bull Racing, ia kembali beraksi dan bergabung dengan Williams menggantikan George Russell.

Daftar nomor pembalap Formula 1 2022 :

Nomor

Nama Pembalap

Nama Tim

1

Max Verstappen

Red Bull Racing

3

Daniel Ricciardo

McLaren

4

Lando Norris

McLaren

5

Sebastian Vettel

Aston Martin

6

Nicholas Latifi

Williams

9

Nikita Mazepin

Haas

10

Pierre Gasly

AlphaTauri

11

Sergio Perez

Red Bull Racing

14

Fernando Alonso

Alpine

16

Charles Leclerc

Scuderia Ferrari

18

Lance Stroll

Aston Martin

22

Yuki Tsunoda

AlphaTauri

23

Alex Albon

Williams

24

Guanyu Zhou

Alfa Romeo

31

Esteban Ocon

Alpine

44

Lewis Hamilton

Mercedes AMG Petronas

47

Mick Schumacher

Haas

55

Carlos Sainz

Scuderia Ferrari

63

George Russell

Mercedes AMG Petronas

77

Valtteri Bottas

Alfa Romeo