POPULAR STORIES

Danilo Petrucci Bersyukur Dipecat Oleh Ducati

Danilo Petrucci Bersyukur Dipecat Oleh Ducati Foto: MotoGP

KabarOto.com – Biasanya pembalap manapun akan merasa sedih atau kecewa ketika tim balap mereka memutuskan kontrak dan tidak menggunakan jasanya lagi. Namun hal berbeda justru dirasakan oleh Danilo Petrucci.

Petrucci diputus kontraknya oleh Ducati, setelah hampir 6 tahun membelanya. Pembalap Italia itupun akhirnya melanjutkan karir bersama tim KTM Tech3 musim depan. Tetapi itu bukan jadi suatu penyesalan mendalam baginya, justru malah bersyukur akan hal tersebut.

Baca juga : Ducati Raih Juara Dunia Konstruktor di MotoGP 2020

“Ini adalah situasi yang sangat aneh, semua hal terjadi di dunia tahun ini. Melihat ke belakang, Gigi Dall’igna Manager Ducati menelpon saya dan mengatakan saya tidak lagi berada di tim. Hari yang sangat menyedihkan karena saya merasa gagal dalam misi,” ungkap Petrucci.

Petrucci pun menambahkan, jika semua orang di awal musim kemarin tidak akan menyangka sama sekali bahwa KTM bisa jadi begitu cepat. Tapi sekarang hasilnya bisa terlihat.

"Saya sekarang sangat senang Gigi memecat saya lebih awal,” ujar pembalap yang akan berduet dengan Iker Lecuona nanti.

Baca juga : Balapan Terakhir di Ducati, Andrea Dovizioso Akan Merindukan Tim Ini

Namun meski disambut hangat oleh bos KTM, Harve Poncharal, Ia menganggap bahwa Petrucci harus melakukan penyesuaian kembali terlebih dulu, “Dari pengalamannya, ia hanya butuh waktu singkat untuk terbiasa dengan KTM. Karena saya rasa karakternya tidak jauh beda dari Ducati. Petrucci butuh suatu yang baru dan menjadikannya sebagai penbalap ujung tombak lagi seperti di Pramac Racing,” ujar Harve.

Penutup musim 2020 pun tak begitu buruk, Petrucci sempat mencetak satu gelar juara saat GP Prancis. Sehingga ia berhasil meraih total 78 poin dan menempati posisi ke 12 klasemen.