POPULAR STORIES

Dibikin Gigit Jari Aleix Espargaro, Francesco Bagnaia Mengaku Salah Strategi

Dibikin Gigit Jari Aleix Espargaro, Francesco Bagnaia Mengaku Salah Strategi Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) saat balapan di MotoGP Inggris 2023 (MotoGP)

KabarOto.com - Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) harus gigit jari gagal jadi yang tercepat di MotoGP Inggris 2023 di sirkuit Silverstone. Bagnaia finis kedua usai di tikungan terakhir disalip Aleix Espargaro (Aprilia Racing).

Baca Juga: Hasil MotoGP Inggris 2023: Aleix Espargaro Tikung Francesco Bagnaia Di Lap Terakhir

Pembalap yang akrab disapa Pecco mengaku salah mengatur strategi untuk menghadapi perlawanan Aleix Espargaro. Tim Ducati sendiri memulai balapan dengan ban lunak di tengah cuaca tidak menentu.

"Saya tidak mengerti seberapa banyak saya bisa mendorong lebih jauh (dengan ban lunak). Saya cukup takut di beberapa bagian trek karena terlalu basah dan mencoba mengendalikan semuanya. Tetapi saya melihat bahwa Aleix lebih cepat melakukan traksi dan saya kehilangan waktu dalam akselerasi," ungkap Bagnaia dikutip dari laman resmi Ducati.

Tiga besar MotoGP Inggris 2023

Pada akhirnya, Pecco sendiri terpaut 0,215 detik dari Aleix Espargaro. Pembalap asal Italia juga hanya unggul tipis 0,475 detik dari pesaing berat lainnya yakni Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) di posisi ketiga.

Sebelum balapan, cuaca di Inggris masih samar-samar. Suhu udara di Sirkuit Silverstone tembus 16 derajat celcius dan suhu trek 24 derajat celcius, bahkan sempat hujan ringan saat pembalap sudah di posisi grid.

Baca Juga: Sprint Race MotoGP Inggris 2023: Alex Marquez Posisi Pertama

Masalah bagi Pecco datang ketika jelang lap terakhir lantaran hujan turun. "Saya mencoba segalanya, tapi ternyata tidak cukup. Meski demikian, saya senang dengan hasilnya dan dengan akhir pekan yang baik," jelas Pecco.