POPULAR STORIES

Dukung Peresmian Charging Station, Mitsubishi Kerahkan Dua Unit Outlander PHEV

Dukung Peresmian Charging Station, Mitsubishi Kerahkan Dua Unit Outlander PHEV Mitsubishi Outlander PHEV dalam peresmian charging station di BSD, Tangerang Selatan dan Bandung, Jawa Barat (28/10) (Foto: MMKSI)

KabarOto.com - PT PLN baru saja meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) atau charging station di kantor PT PLN (Persero). Mereka juga meresmikan fasilitas publk di empat kota yaitu Jakarta, Bandung, Tangerang, dan Bali Selatan. Peresmian ini dilakukan serentak pada Senin, (28/10).

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) merupakan merek otomotif yang mendukung peresmian tersebut. Salah satu bentuk dukungannya yaitu Mitsubishi membawa Outlander Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) dalam peresmian SPKLU di Tangerang Selatan dan Bandung.

Baca Juga: Dukung Program Pemerintah, Nissan Pamer Kendaraan Listrik Di BSD

"MMKSI mendukung langkah positif Pemerintah Indonesia melalui PT PLN (Persero) dalam mengurangi emisi gas rumah kaca dengan beralih ke kendaraan yang menggunakan daya listrik," ungkap Irwan Kuncoro selaku Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.

Sebayak dua unit Outlander PHEV digunakan untuk mengantarkan jajaran direksi PT PLN (Persero) di kantornya yang berlokasi di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan menuju AEON Mall BSD yang merupakan lokasi peresmian. Sementara satu unit ainnya menjadi bagaian dari rangkaian peresmian di kantor PT PLN (Persero) Bandung, Jawa Barat.

Masih menjadi bagian dari peresmian SPKLU , pada Selasa, (29/10) Mitsubishi kembali mendukung uji coba di kantor PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jakarta Raya (Disjaya). Mitsubishi Outlander PHEV digunakan sebagai unit untuk uji coba fasilitas pengisian daya cepat tipe Chademo (DC).

Baca Juga: Mitsubishi Sebut Kendaraan Listrik PHEV Paling Cocok Digunakan Di Indonesia

Nah, fasilitas pengisian daya cepat ini ternyata mampu mengisi baterai Mitsubishi Outlander PHEV hingga 80%, dalam kurun waktu 25-30 menit.

"Merupakan suatu kebanggaan bagi kami di mana Outlander PHEV, yang baru kami pasarkan di Indonesia dapat menjadi bagian dari langkah pemerintah Indonesia dalam percepatan program mobil listrik berbasis baterai," tambah Irwan.

Ini bukan merupakan kali pertama Mitsubishi bekerja sama dengan PT PLN (Persero). Sebelumnya, keduanya sudah menjalin kerja sama terkait penyediaan home charging bagi konsumen Mitsubishi Outlander PHEV. Sementara prosesi panandatanganan nota kesepahaman sudah dilaksanakan pada (16/10) lalu.

Baca Juga: Ada Mobil Listrik Bluebird Di Karnaval Jakarta Langit Biru

Konsumen yang melakukan pembelian unit Mitsubishi Outlander PHEV, otomatis akan mendapatkan fasilitas pengisian daya type 1 (AC) dan akan dipasangkan di rumahnya. Kerja sama antara Mitsubishi dan PT PLN (Persero) yaitu akan menyediakan paket layanan terkait kecukupan daya sambungan listrik konsumen dan fasilitas power connecting port.