POPULAR STORIES

E.C. OnlyOne P8 Dijual Harga Sampai Rp41 M!

E.C. OnlyOne P8 Dijual Harga Sampai Rp41 M! Foto: jamesedition.com

KabarOto.com – Mobil E.C. OnlyOne P8 yang pernah menjadi tunggangan pembalap Enea Casoni ini dijual dengan harga yang fantastis. Mobil ini memiliki basis dari Ferrari F430, namun benar-benar dirombak secara total.

Uniknya lagi tinggi mobil ini tidak sampai 1,1 meter, hal ini ditujukan untuk mengurangi bobot semaksimal mungkin. Bobot mobil P8 ini tercatat hanya 1.200 kg, dibanding mobil aslinya yang memiliki berat hingga 1.349 kg.

Desain mobil ini juga unik, tampak detail-detail tajam yang ada pada eksterior. Bodi P8 dibuat dari paduan alumunium dan karbon, dengan sasis berbahan alumunium dan roll bar berbahan molybdenum chrome.

Baca Juga: Mitsubishi Evolution X Ini Full Kompetisi Meski Tampang Kalem

Menariknya, warna kuning dan bagian hitam itu bukan cat melainkan karbon, membuat mobil ini terlihat memiliki desain retro namun memiliki kesan futuristik.

Lihat depannya tampak minimalis. Terdapat lubang udara besar di bumper, serta lampu utama yang menggunakan model proyektor, juga memiliki lubang udara juga pada bagian bawah lampu.

Lucunya adalah tiang spion yang berdiri tegak, modelnya tidak biasa dan diposisikan pada bagian atas fender. Sisi samping juga tidak kalah unik dengan kaca sisi penumpang yang sangat kecil, serta ada model overfender minimalis.

Baca Juga: Buas Nih, Subaru BRZ Pakai Mesin V8, Tenaga Naik 380 Dk!

Juga ada lubang udara yang besar pada bagian fender belakang. Ukuran ban yang dipakai memilik belang dengan bagian depan 245/35R19 dan 285/35R19 untuk bagian belakang.

Yang tercantik dari eksterior mobil ini terdapat pada bagian belakangnya. Model yang sungguh sederhana, tidak ada lekukan aneh dan garis sambungan bodi, hanya terdapat lampu rem bulat 2 buah dengan sein bagian tengah.

Penempatan knalpot juga berada di bagian tengah antara lampu rem, serta namanya juga mobil balap belum lengkap tanpa diffuser belakang, mobil ini dilengkapi dengann 4 sirip diffuser besar.

Sektor mesin, OnlyOne P8 masih menggunakan mesin bawaan F430 yang dimodifkasi. Berkonfigurasi V8, bensin dengan kapasitas 4.308 cc. Mesin ini memiliki output tenaga sampai 590 dk, yang disambung ke girboks manual 6 percepatan, lalu didistribusikan ke roda belakang.

Walau termasuk mobil balap, tetapi memiliki fitur-fitur yang terbilang cukup lengkap loh. Contohnya saja traction control, kamera mundur, sensor parkir, serta yang paling unik adalah AC, ya mobil ini masih memiliki AC.

Bahan-bahan super mewah juga turut menghiasi dasbor dari mobil ini dengan full karbon, jok dan panel-panel interior juga dilapis bahan Alcantara, serta ada 2 layar yang cukup besar berfungsi sebagai panel entertainment dan layar kamera mundur.

Pada situs www.jamesedition.com, mobil ini dijual dengan harga € 2.500.000 atau bila dikurs Rupiah saat ini sekitar Rp 41.080.706.000,- harga yang fantastis bukan?

Berminat untuk beli?

Baca Juga: Berkat Audiofrog, Tata Suara Mitsubishi Xpander Ini Serasa Nonton Konser Live