POPULAR STORIES

Ferrari 308 GT 4 Dimodifikasi Menjadi Mobil Bergaya Offroad

Ferrari 308 GT 4 Dimodifikasi Menjadi Mobil Bergaya Offroad

KabarOto.com - Ferrari adalah mobil yang terlahir sebagai mobil sport, salah satunya adalah Ferrari 308 GT 4. Mobil sport keluaran tahun lama ini memiliki seragam khas Ferrari, yakni merah. Di Zamannya, mobil ini dikenal sebagai sebuah mobil sport idaman kaum mapan dan selebritis.

Peruntukannya adalah jalan-jalan raya dengan aspal mulus, namun bagaimana jika digunakan untuk jalur non-aspal? Seperti pada sebuah Ferrari 308 GT4 yang dimodifikasi agar dapat melaju dijalur offroad. Mobil ini juga dinamai dengan Ferrari 308 GT 4 Safari.

Secara desain, memang mobil ini masih sangat klasik. Lampu depannya masih menggunakan lampu model pop-up. Dengan dua pasang lampu bulat sebagai lampu utama. Bagian bumper juga telah dimodifikasi menyesuaikan gaya offroad. Pada bagian bumper ini juga terdapat sepasang lampu berbentuk kotak.

Untuk bagian samping dari mobil ini, juga terdapat banyak bagian yang telah dimodifikasi. Terutama penggunaan ban dan peleknya, menggunakan model ban lebar yakni Michelin XWX berukuran 205/70.

Baca juga: Mengintip Ferrari 365 GTB/4 Daytona Bekas Penyanyi Elton John

Secara visual, tampak samping mobil ini jadi terlihat unik. Bodi sporty dengan aksen-aksen tajam dari Ferrari, berpadu dengan ban berukuran gambot. Selain itu bagian suspensi juga telah diganti lebih tinggi, untuk menyesuaikan dengan ban lebar.

Buritan sporty dari Ferrari berpadu dengan gaya off road. Lengkap dengan sebuah mudguard ala mobil-mobil rally. Bumper belakang menggunakan pelindung terbuat dari besi yang berfungsi sebagai pengaman tambahan. Antena panjang menjadi pelengkap dari gaya offroad Ferrari ini.

Bagian interiornya juga mendapat ubahan yang cukup ekstrem. Menyerupai interior dari mobil balap. Bagian kursinya masih menggunakan kursi bawaannya, namun sudah dilengkapi dengan sabuk pengaman 4 titik.

Sabuk pengaman ini dikaitkan di sebuah bar yang terletak pada tempat kursi belakang. Pemasangan bar di baris kedua ini terpaksa mengorbankan kursi belakangnya. Untuk urusan keamanan, mobil ini juga telah dilengkapi dengan alat pemadam api bagian belakang.

Baca juga: Wow, Ferrari Klasik Diubah Gunakan Tenaga Listrik

Meskipun sudah dimodifikasi, ada beberapa bagian mobil ini masih dipertahankan. Misalnya bagian dasbor dan setirnya. Dasbor dan setir ini juga masih terlihat terawat dan rapih.

Berbicara tentang Ferrari, tidak lengkap rasanya jika tidak membahas mesinnya. Dilansir dari bringatrailer.com, Ferrari 308 GT4 ini menggunakan dan mempertahankan kinerja mesin bawaannya, yakni V8 berkapasitas 3.000 cc, disandingkan dengan transmisi manual 5 percepatan.

Standarnya, mesin Ferrari 308 GT4 dapat menghasilkan tenaga maksimal hingga 252 dk. Dengan torsi maksimal di angka 285 Nm. Seluruh modifikasi dan restorasi dari Ferrari 308 GT4 menghabiskan dana cukup besar. Dana dihabiskan sekitar USD 26.000 atau jika dirupiahkan menjadi sekitar Rp 370 juta. Ternyata mobil Ferrari ini juga dilelang di situs bringatrailer.com. Dengan bid tertinggi di angka USD 46.760 atau sekitar Rp 667 juta.

Bagaimana menurut anda? Apakah cocok mobil Ferrari ini dibuat menjadi mobil offroad? (Gregorius Nikolaus.P)