POPULAR STORIES

Flying Electric Huntsman, Sepeda Listrik Bergaya Retro Dari Kahn

Flying Electric Huntsman, Sepeda Listrik Bergaya Retro dari Kahn

KabarOto.com - Flying Huntsman Moniker biasanya lekat dengan modifikasi mobil tangguh seperti Land Rover Defender atau project 6x6. Kali ini namanya muncul berkaitan dengan sepeda listrik yang dikenal dengan Flying Electric Huntsman Type 77.

Flying Electric Huntsman Type 77 merupakan sepeda listrik bergaya retro. Sepeda ini dibanderol $ 5.231 atau setara dengan Rp 73 jutaan (kurs Rp 13.956). Harga tersebut berlaku di Inggris dan sudah termasuk biaya pajak.

Baca Juga: Honda Kenalkan Benly E, Lancar Berbisnis Tanpa Emisi

Menilik lebih detail, tangki dan spakbor sepeda listrik ini menggunakan bahan karbon. Di tangkinya juga terdapat label bertuliskan Flying Huntsman. Sementara di atas spakbor terdapat plang bertulis SW10. Di bawah tangki, setang, hingga dudukannya dilapisi kulit dengan jahitan yang rapi.

Flying Electric Huntsman sudah disematkan lampu di depan dan belakang layaknya sepeda motor. Bahkan lampunya dapat dinyalakan dan dimatikan sesuai keinginan dengan tombol yang tersedia. Sepeda listrik ini juga sudah memiliki instrument cluster yang menampilkan informasi baterai, kecepatan, jarak tempuh dan keterangan lampu.

Ban bergaya retro semakin membuatnya terlihat menonjol dengan memberik traksi dan kenyamanan untuk melaju di semua kondisi jalan. Sementara terkait keamanan, Flying Electric Huntsman sudah ditenagai rem hidrolik.

Sepeda listrik ini memiliki kapasitas baterai sebesar 468 Wh yang mampu menempuh perjalanan hingga 50 km. Namun, jika masih dianggap kurang pengguna dapat melakukan upgrade menjadi 648 Wh. Kapasitas tersebut dapat menempuh kurang lebih 75 km.

Baca Juga: Motor Listrik New Robin Dari Selis, Ringkas Banget!

Bagian pedal sudah disematkan sensor untuk membantu pengguna dalam mengayuh sepeda. Sensornya terintegrasi dengan motor dan memberikan daya tambahan, sehingga saat diajak berjalan di jalanan menanjak pengguna tidak perlu kelelahan mengayuh.

Kesan klasik semakin nampak ketika pesepeda menggunakan helm yang ditawarkan oleh Khan, seharga $ 217 atau setara Rp 3 jutaan. Helm retro yang ditawarkan juga dilapisi dengan kulit dengan jahitan.