POPULAR STORIES

Focal Car Audio Perkenalkan Speaker Kualitas Premium Di GIIAS 2022

Focal Car Audio Perkenalkan Speaker Kualitas Premium di GIIAS 2022 Foto: Benny & Audioworkshop

KabarOto.com - GIIAS 2022 dimanfaatkan PT Audioworkshop untuk memperkenalkan speaker premium-nya, speaker lansiran Focal Car Audio itu diperkenalkan kehadapan awak media dan umum. Speaker produksi pabrikan asal Prancis tersebut, dikenal sebagai produk speaker hi-end berkualitas.

Selama 20 tahun, Focal Car Audio menghadirkan produk-produk audio mobil dan home audio. Beberapa produk sudah dikenal di Indonesia, seperti Focal Beryllium Uthopia. Dan pernah menjadi speaker OEM pada Toyota Alphard pada 2013.

Nah, agar penyebaran produk audio Focal lebih luas lagi ke segala lapisan konsumen. Focal melakukan penyegaran terhadap seri Auditor. Seri ini merupakan khusus untuk entry level dengan harga yang cukup terjangkau dan tampilan khas Focal.

Baca juga: Kompetisi Car Audio Play Hadirkan 150 Peserta Kontes Audio

Di desain untuk menghasilkan suara terbaik

Pada 2022 ini, GIIAS 2022 menjadi pilihan untuk memperkenalkan speaker Auditor Series terbaru, speaker ini menggabungkan pengembangan teknologi terbaru dengan menghasilkan kualitas suara yang lebih baik namun harga sangat kompetitif.

"Kami perkenalkan line-up terbaru Auditor Series, didesain untuk menghasilkan suara yang berkualitas premium. Bahan baku pilihan menjadi andalan, Focal sengaja membuat demikian untuk menghasilkan kualitas suara terbaik," ungkap Wahyu Tanuwidjaja selaku CEO PT. Audioworkshop kepada awak media, hari ini (13/08).

Setidaknya ada 3 produk speaker Focal Auditor Series merupakan model 2 way terbaru, melenggang dipasar Tanah Air. Yaitu Auditor ASE 165, ASE 165 S dan ASE 130. Ketiganya diberikan pembaharuan, menggunakan bahan baku pilihan, seperti konus berbahan Polypropylene, Mylar inverted dome tweeter, ‘U’ shaped surround, dudukan rangka berbahan baja, finishing tweeter full hitam dan dilengkapi dengan grill berbentuk jaring.

Ini merupakan atensi Focal JM Lab melakukan penyegaran pada Auditor, menggabungkan pengembangan teknologi terbaru dengan menghasilkan kualitas suara yang lebih baik namun harga sangat kompetitif.

Auditor ASE 165, merupakan komponen 2 way speaker berupa woofer 6,5 inci dengan kerucut Polypropylene dan tweeter inverted dome mylar yang dapat disesuaikan penempatnya. Komponen speaker ini banderolnya adalah Rp 3.749.600.

Baca juga: Audioworkshop Bawa Paket Alpine Terbaru Di IIMS Hybrid 2022, Harga Rp500 Jutaan

Focal Auditor ASE 130

Selanjutnya adalah ASE 165 S, komponen speaker 2 way ini memiliki woofer 6,5 inci dengan kerucut polipropilena dan mylar kubah terbalik yang dapat disesuaikan. ASE 165 S memiliki keuntungan tambahan, bentuk magnet speaker dan rangka yang lebih pendek, 4,8 cm. Speaker ini dibanderol Rp 5.125.600.

"Cocok untuk kendaraan-kendaraan lansiran Toyota dengan basis TNGA, karena memiliki desain speaker yang ramping pada bagian magnet, juga ringan," tambah Wahyu Tanuwidjaja.

Terakhir adalah ASE 130, masih komponen speaker 2 way. Menggunakan woofer 5 1/8 inci, dengan kerucut Polypropylene dan tweeter inverted dome mylar yang dapat disesuaikan penempatanya. Banderolnya adalah Rp 3.749.600.

"Untuk tipe speaker ASE 130, banyak dipakai untuk tipe-tipe mobil keluaran terbaru," tutup Wahyu Tanuwidjaja.

Nah, selama GIIAS 2022 berlangsung. PT Audioworkshop menawarkan diskon dan hadiah menarik.