POPULAR STORIES

Fuso Tampil Di GIIAS 2022, Hadirkan Produk Unggulan

Fuso Tampil di GIIAS 2022, Hadirkan Produk Unggulan Fuso Fighter X FN 62FHDR (Foto: Bimo/KabarOto)

Kabaroto.com - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi Fuso di Indonesia memamerkan produk tangguh dan ramah lingkungan di GIIAS 2022. Fuso tampilkan konsep “Power for The New Era”.

Baca Juga: Truk Listrik Fuso ECanter Uji Coba Operasional Di Bali

Produk-produk Tangguh dan ramah lingkungan hadri, di antaranya Fighter X FN 62FHDR, dengan tambahan Mining Equipment berupa PTO, Radiator Guard, Rotary Lamp dan dua tambahan fitur baru yaitu Engine Hour Meter & Air Conditioner.

Caption

Kemudian Fuso, Canter FE 84GBC, dikenal nyaman, bertenaga, dan perawatannya mudah, serta cocok untuk menunjang sektor bisnis transportasi. Fuso menghadirkan unit bus dari varian Canter FE 84GBC, PT. Bagong Dekaka Makmur sebagai konsumennya. Bus ini menjadi bagian dalam industry transportasi di Indonesia.

Produk ketiga Canter FE 71 Long, ROH telah diperpanjang dari 1,3 m menjadi 2m, sehingga panjang totalnya menjadi 6,4 meter. Varian ini cukup popular, karena mampu menampung muatan lebih banyak. Konsumsi bahan bakar lebih efisien, cocok untuk mendukung bisnis konsumen di sector logistic.

Baca Juga: Profil Mitsubishi Fuso ECanter

Terakhir Mitsubishi eCanter. Kendaraan ini menjadi pelopor untuk mencapai misi “karbon netral”. Fuso eCanter merupakan kendaraan komersial listrik pertama, yang diproduksi secara massal di Jepang.

Fuso eCanter dibawa ke Indonesia karena sudah siap secara teknis untuk digunakan konsumennya.
Hadir di pameran ini bukan sebagai prototipe, tapi sudah diuji coba, sebagai kendaraan operasional uji coba di sektor logistik, wilayah Bali.