POPULAR STORIES

Galeri Mercedes-Benz EQB 250

Galeri Mercedes-Benz EQB 250 Foto : Deddy KabarOto.

KabarOto.com - Mercedes-Benz EQB telah hadir di Indonesia, SUV listrik Eropa 7 seater pertama di Tanah Air ini banderolnya Rp 1.655 miliaran Off The Road.

EQB 250 punya dimensi panjang 4.684 mm, lebar 1.834 mm, tinggi 1.667 mm, serta jarak sumbu roda 2.829 mm, sementara bobot bersih mobil ini mencapai 2.110 kg.

Hadir dengan teknologi lampu utama LED High Performance headlights untuk memaksimalkan penerangannya. Serta kesan eksklusif juga di terapkan di stoplamp LED Bar-nya.

Baca Juga : Mobil Listrik Mewah Mercedes-EQE Seharga Rp 2 Miliaran Kecelakaan Di Tol JORR

Peleknya menggunakan model nge-block dengan finishing dual tone polish, ukuran 18 inci. Dibalut ban Bridgestone Turanza ukuran 235/55 R18. Di balik pelek ada sistem rem cakram baik di depan dan belakang, serta suspensinya Air Body Control yang bisa mengadaptasi berbagai kondisi jalan.

EQB 250 punya motor listrik bertenaga 140 dk dan torsi 385 Nm, memiliki kapasitas baterai lithium ion 66,5 kWh. Disambung ke transmisi single percepatan, dengan akselerasi 100 kpj hanya 8,9 detik, dan kecepatan maksimal 160 kpj. Jarak tempuhnya bisa mencapai 448 km, dan pengecasan DC 100 kW hanya butuh 30 menit sampai penuh.

Melihat kabinnya, mobil ini berbalut bahan kulit halus Artico berwarna hitam, dikombinasi beberapa trim aluminium. Jok elektrik berikut 3 memory slot, spidometer dan entertainment menggunakan layar monitor full color ukuran 10,25 inci. Lalu sudah ada koneksi terintegrasi Android Auto dan Apple Carplay untuk terhubung dengan smartphone. Fitur wireless charging pun telah diterapkan, berikut ambient light yang dapat disesuaikan warnanya.

Beberapa fitur keamanan pun sudah tersedia pada mobil ini, mulai dari airbag, rem ABS dan EBD, VSC, traction control, AEB, parking sensor, blind spot monitoring, lane keeping assist, sensor lampu saat gelap, sensor wiper saat hujan, Active Parking Assist Parktronic, dan Active Distance Assist Distronic.

Penasaran seperti apa tampilan keseluruhannya? Yuk simak galeri di bawah.