POPULAR STORIES

Generasi Kedua Chevrolet Bolt Akan Hadir Pada Tahun 2025

Generasi Kedua Chevrolet Bolt akan Hadir Pada Tahun 2025 Generasi Kedua Chevrolet Bolt akan Hadir Pada Tahun 2025 (Carscoops)

KabarOto.com - Chevrolet Bolt pertama kali dihadirkan oleh General Motors pada tahun 2016, tetapi tampaknya generasi kedua dari Bolt telah dipersiapkan.

Dilansir Carscoops, Jumat (13/3/2018) generasi kedua ini akan mulai diproduksi pada bulan Januari 2025, beberapa bulan setelah diperkenalkan ke publik dan akan bergabung dengan model Cruiser AV.

Model Cruiser AV dibuat dengan didukung sistem otonom dari Chevy Bolt generasi berikutnya. Kedua mobil ini nantinya akan berbagi platform arsitektur baru, yang dipersiapkan untuk kendaraan listrik berikutnya yang akan dibuat oleh General Motors.

Chevrolet Bolt pertama kali dihadirkan oleh General Motors pada tahun 2016 (Carscoops)

(Baca Juga : Bentley Siap Hadirkan Generasi Continental GT dengan Powertrain Listrik)

Diperkirakan akan menggunakan baterai berukuran besar 60 kWh Li-ion yang digunakan oleh Bolt saat ini, serta kemungkinan akan didukung motor listrik yang lebih kuat.

Model hatchback ini akan memiliki tenaga sebesar 200 dk dengan torsi 360 Nm, sehingga mampu melaju dari 0-100 kpj dalam waktu 6,5 detik dan juga mampu melaju sejauh 383 km dalam sekali pengisian.

Masuknya Chevrolet ke pasar mobil listrik akan terus berlanjut dengan menghadirkan lebih banyak kendaraan nol emisi. Hal ini diyakini bahwa selain Bolt dan Cruise AV dengan menggunakan platform yang sama, akan menjadi batu fondasi untuk lahirnya setidaknya 9 mobil lainnya, beberapa di antaranya akan hadir model crossover.

Hal ini diyakini oleh GM akan menghemat biaya produksi hingga sekitar 30%.