POPULAR STORIES

Hadir Di IIMS Hybrid 2022, Penyandang Disabilitas Kagum Dengan Mobil Listrik

Hadir di IIMS Hybrid 2022, Penyandang Disabilitas Kagum dengan Mobil Listrik Penyandang disabilitas dipandu penyelenggara saat mengunjungi IIMS Hybrid 2022

KabarOto.com - Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 berlangsung 31 Maret sampai 10 April 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, tak hanya dikunjungi oleh pecinta otomotif dan masyarakat umum. Penyandang disabilitas juga turut hadir di pameran ini. Mereka tampak antusias melihat jajaran mobil dan motor terbaru.

Pameran ini menghadirkan beragam motor dan mobil dengan teknologi terbaru. Selain itu, kendaraan listrik juga mewarnai pameran ini.

Baca Juga: Sudahkah Telkomsel IIMS 2019 Ramah Disabilitas?

Penyandang disabilitas bersama Kamibijak di IIMS Hybrid 2022 (Foto: Kamibijak)

Bagi mereka, pameran ini menjadi tempat untuk belajar, mendapatkan informasi seputar dunia otomotif. IIMS Hybrid 2022 juga dirasakan oleh mereka menjadi tempat pameran yang memfasilitasi penyandang disabilitas.

Mereka didampingi oleh penyelenggara selama berkunjung di pameran ini. Seperti yang dirasakan Ledrik, yang datang ke IIMS Hybrid 2022 ini menggunakan kursi roda.

"Fasilitas untuk disabel cukup baik, kami dihargai selama berada di pameran," terang Ledrik, di area JIExpo kepada Kabaroto.com. Dari seluruh jajaran mobil yang dipamerkan, Ledrik lebih kagum dengan mobil-mobil listrik yang dibawa beberapa brand.

Menjajal mobil di booth Suzuki

"Mobil listriknya keren-keren, ada fasilitas pengecasan juga, takjub saya dengan teknologinya," tambah Ledrik. Dari sekian banyak brand, dirinya memilih Cherry sebagai merek yang ia gemari.

"Saya dulu pernah punya Cherry, merek itu sempat hilang dan sekarang datang lagi," jelas pria berusia 47 tahun ini.

Sementara itu Vanessa, wanita berusia 20 tahun ini juga kagum terhadap teknologi mobil listrik.

Karena yang ia tahu, selama ini kendaraan di Indonesia masih menggunakan minyak bumi. "Lama kelamaan, seluruh kendaraan akan menggunakan teknologi listrik," jelasnya.

Jika diberi kesempatan, Vannesa ingin memiliki mobil sport. "mobil sport itu keren ya, bagus gitu. kalau diberi kesempatan saya pengen punya mobil sport," terangnya.

Baca Juga: Resmi Untuk Pertama Kalinya, Telkomsel IIMS 2019 Undang Teman Disabilitas

Ia juga mengaku sangat terkesan, karena mau memfasilitasi penyandang disabilitas seperti dirinya. "Amazing event, kaum tuna netra mau difasilitasi, kami mendapatkan pengetahuan dengan didampingi panitia, sangat detail menjelaskannya," bangga Vanessa.