POPULAR STORIES

Resmi Untuk Pertama Kalinya, Telkomsel IIMS 2019 Undang Teman Disabilitas

Resmi untuk Pertama Kalinya, Telkomsel IIMS 2019 Undang Teman Disabilitas Acara pemotongan tumpeng Telkomsel IIMS 2019 dengan teman disabilitas dan anak yatim (Foto: Wandha)

KabarOto.com - Pameran Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019 akan segera berakhir dalam hitungan hari. Selama dua hari, tepatnya tanggal 29 dan 30 April lalu, Kabaroto dan Kami Bijak mengajak teman-teman dari komunitas disabilitas ikut hadir dan menikmati pameran ini.

Sedangkan pada 2 Mei kemarin, pihak Telkomsel IIMS 2019 selain mengundang teman-teman dari komunitas disabilitas, juga turut mengundag anak-anak yatim dari panti asuhan nih Sob. Pasalnya, di setiap tahunnya pihak IIMS selalu mengundang anak yatim dari panti asuhan sebagai rasa syukur serta berbagi.

Acara dibuka dengan sambutan-sambutan serta ucapan terima kasih dari salah satu perwakilan penyandang disabilitas, yaitu Fina seorang netra.

"Saya ikut dua kali dan terima kasih sudah mengundang kami. Karena kami jadi banyak wawasan untuk brand-brand otomotif di Indonesia, terus ada juga motor yang antik itu juga saya lihat. Ada lagi truk yang besar kemarin itu saya juuga baru tahu itu, untuk naiknya saja seperti rumah ada 10 tangga. Saya sangat senang ya, terutama untuk teman-teman disabilitas netra. Terima kasih sudah dilibatkan dalam acara ini. Semoga next time kalau ada event bisa melibatkan teman-teman disabilitas netra lagi," ungkap Fina.

Baca juga: Seperti Ini Mobil Impian Teman Disabilitas Usai Kunjungi Telkomsel IIMS 2019

Kemudian acara berlanjut bincang-bincang dengan anak yatim untuk melihat tidak hanya mobil-mobil baru tetapi mobil yang unik. Misalnya seperti mobil raksasa, mobil batman, dan lainnya. Ada pun Watsteland yang merupakan tempat luar biasa dengan memanfaatkan barang-barang yang biasanya terbuang.

Hendra Noor Saleh yang biasa disapa Ko Hen selaku Presiden Dyandra Promosindo memberikan sambutan, "Acara IIMS ini sudah berlangsung selama 20 tahun, dan kami selalu mengundang adik-adik dari panti asuhan sebagai tanda syukur dan berbagi. Kali ini untuk pertama kalinya kami mengundang teman-teman disabilitas dari Kami Bijak. Setelah ini adik-adik dan teman-teman Kami Bijak bisa cobain foto 360. Kalau biasanya kameranya cuma satu, ini ada 48. Nanti juga bisa lihat mobil raksasa, bannya saja lebih tinggi dari kita, ini bisa 6 meter. Terus pernah lihat mobil batman? Nah, nanti adik-adik bisa lihat yang asli didatangkan dari Amerika. Banyak sekali acara-acara yang bisa dinikmati ya nanti. Jadi tempat ini tidak hanya untuk memamerkan produk mobil atau motor baru saja, disini merupakan salah satu bagian dari tempat yang memiliki lebih dari 50 hiburan. Harapannya, nanti pulang dari sini bisa memberi semangat, memberi kegembiraan."

Setelah sambutan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dari Ko Hen yang diberikan kepada Paulus Ganesha Aryo Prakoso, selaku Founder Kami Bijak dan Ida Farida dari Yayasan Panti Asuhan.

Baca juga: Wah, Teman Disabilitas Sangat Antusias Lihat Mobil Mewah dan Truk Di Telkomsel IIMS 2019

Selanjutnya, Telkomsel IIMS 2019 memberikan souvenir dan tumpeng mini untuk santap siang untuk para undangan yaitu teman-teman disabilitas dan adik-adik dari panti asuhan. Souvenir yang berisikan kaos ini juga langsung digunakan oleh adik-adik panti asuhan.

Adanya acara sambutan dari Telkomsel IIMS 2019 ini pada teman-teman disabilitas dan adik-adik dari panti asuhan, dimanfaatkan pula oleh brand otomotif Indonesia yang tengah sibuk dengan pamerannya yaitu Toyota dan Honda. Baik Toyota maupun Honda memberikan buah tangan pada teman-teman disabilitas sebagai rasa dukungannya.