POPULAR STORIES

Hadirnya Merek Mobil Tiongkok Tak Pengaruhi Penjualan Suzuki Di Indonesia

Hadirnya Merek Mobil Tiongkok Tak Pengaruhi Penjualan Suzuki di Indonesia Suzuki Pikap menjadi model terlaris Suzuki, merek Tiongkok belum mendominasi (Foto: KabarOto)

KabarOto.com - Merek-merek mobil asal Tiongkok mulai banjiri pasar Indonesia, seperti Wuling, DFSK, BYD, Neta dan lainnya. Mencoba peruntungan di Tanah Air, dengan produk-produk berteknologi modern. Lalu, apakah kehadiran mereka menggangu penjualan Suzuki yang selama ini masuk ke dalam 5 besar penjualan terbanyak negeri ini?

Joshi Prasetya, Dept. Head Strategic Planning PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan, Suzuki belum terdampak kehadiran mobil Tiongkok. Karena secara priduk menurutnya produk Suzuki berbeda dengan merek asal Tiongkok.

Baca Juga: Suzuki Siapkan Bengkel Siaga di 66 Titik untuk Mobil dan Motor

"Kita kan menggunakan internal combustion engine plus hybrid dengan harga di kisaran Rp 300 jutaan, rata-rata dari model yang ada," terangnya, saat buka puasa bersama dengan media, di Bekasi Jawa barat, belum lama ini.

Wuling merek mobil asl Tiongkok yang cukup diminati (Foto: Wuling)

Saat ini, menurut dia, kendaraan yang dibutuhkan untuk kebutuhan sehari-hari, sebagai sarana transportasi yang memang dipakai, dibeli dan digunakan di seluruh Indonesia.

"Ketergantungan terhadap infrastruktur yang baru juga tidak ada," tambahnya lagi. Mobil dengan teknologi hybrid dengan harga Rp 300 jutaan ke bawah menjadi model yang cocok di Indonesia.

Apalagi, menurut dia faktor lingkungan, sistem ini lebih irit dibanding non hybrid. "Menurut kita, ini merupakan pilihan yang tepat untuk saat ini. Teknologi yang bisa terjangkau secara harga oleh masyarakat Indonesia. Tapi kita melihat mayoritas memang pasar kita di harga kisaran Rp 300 jutaan secara daya beli," tambahnya lagi.

Sementara itu, Ei Mochizuki, Asst. To Strategic Planning Dept Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memaparkan, kendaraan Suzuki di segmen komersial dan kendaraan penumpang saat ini masih diminati. Merek Tiongkok menurutnya belum mendominasi segmen itu.

Baca Juga: Suzuki Beri Promo Cicilan Ramadhan untuk Kendaraan Penumpang dan Niaga

"Model-model Suzuki yang primadona seperti Carry pikap, merek lain belum masuk segmennya. Kedua, mobil penumpang yang primadona adalah XL7, 3 row suv, China belum masuk," tutupnya.