POPULAR STORIES

Honda Buat Mobil Khusus Evakuasi Penderita Covid-19

Honda Buat Mobil Khusus Evakuasi Penderita Covid-19 Honda STEP WGN

KabarOto.com - Tak sekadar kucuran dana yang diberikan oleh Honda di berbagai belahan negara untuk memerangi pandemik virus Corona, tapi Honda di Jepang juga menghadirkan kendaraan sebagai transportasi korban yang sudah terpapar Covid-19.

Pada hari Senin kemarin, (13/4), Honda mengabarkan tengah memproduksi Honda Odyssey atau Honda STEP WGN dengan menempatkan partisi antara pengendara dan korban di belakang.



Hal tersebut guna meminimalisir terpaparnya pengendara mobil bantuan dari Honda ini. Produksi kendaraan ini akan mulai dari Saitama Factory.

Odyssey atau STEP WGN akan digunakan mengevakuasi orang di wilayah Tokyo yang mengalami gejala-gejala Covid-19. Meski begitu, pengendara masih mendapat ruang yang tetap nyaman meski berkendara tegak. Adapun ruang kepala 495 mm, ruang kabin depan tetap 1.524 mm.



Alat Pelindung Diri (APD) juga akan mulai diproduksi oleh Honda pada penghujung bulan Mei mendatang. Karena alat ini sangat dibutuhkan oleh tenaga kesehatan.

Fasilitas pembuatan pelindung wajah akan dimulai di Manufacturing Center Tochigi dan Suzuka. Dikabarkan perlengkapan APD tak dipungut bayaran. Bahkan sekaligus tengah memikirkan untuk mendukung pembuatan ventilator.