POPULAR STORIES

Honda Motor Punya 5 Area Khusus Di IIMS Hybrid 2021

Honda Motor Punya 5 Area Khusus di IIMS Hybrid 2021 Booth Astra Honda Motor di IIMS 2021

KabarOto.com - di Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 yang digelar 15-25 April 2021, PT Astra Honda Motor (AHM) membawa Honda Rebel terbaru, untuk memenuhi pecinta big bike di Tanah Air. Selain itu, mereka juga membawa sebelas unit motor dengan beragam tipe.

Model-model tersebut terbagi dalam beberapa zona, yakni Commuter, Sport, Premium, Big Bike, dan area khusus untuk Honda PCX Electric. AHM juga menghadirkan beragamHonda Genuine Accessories (HGA) untuk melengkapi gaya hidup dalam beraktivitas bersama sepeda motor Honda.

Baca Juga: Warna Baru Honda Rebel 500, Dilepas Mulai Rp191 Jutaan

Thomas Wijaya, Marketing Director AHM menyatakan, keikutsertaan AHM tahun ini, menjadi bagian dari upaya mereka hadir menemani masyarakat pada kondisi apa pun, untuk bisa mendapatkan moda transportasi.

”Pada gelaran IIMS tahun ini, diperkuat dengan penerapan protokol kesehatan, sebagai bagian dari upaya memerangi pandemi dan menjaga kesehatan masyarakat saat berinteraksi di booth AHM,” ujar Thomas.

Zona commuter, AHM menghadirkan skutik populer Honda Scoopy yang juga mewakili penyuka desain unik dan fashionable. Selain itu ada dua skutik besar Honda ADV150 dan All New Honda PCX.

Zona Sport, ada Honda CBR250RR dan CBR150R terbaru. Dua model ini tampil mengusung konsep Total Control untuk memenuhi mimpi para pecinta sepeda motor sport berperforma tinggi.

Honda CT125 dan Honda Supercub C125 hadir mewakili pecinta kendaraan roda dua yang memiliki karakter kuat dalam gaya hidupnya. Kedua model tersebut mempunyai desain unik, menarik, dan kehadirannya telah terbukti tak lekang oleh waktu.

Baca Juga: Astra Honda Motor Edukasi 687 Guru SMK Soal Teknologi Roda 2

Honda Forza melengkapi keduanya pada zona premium, hadir dengan tampilan dan fitur terbaru yang memperkuat kehadirannya sebagai ikon motor prestisius yang membanggakan pengendaranya.