POPULAR STORIES

Honda Perkenalkan CB 1000 R Yang Tampilannya Keren Abis!

Honda Perkenalkan CB 1000 R yang Tampilannya Keren Abis! Honda CB 1000 R Neo Sport Cafe (Topspeed)

kabarOto.com – Honda resmi memperkenalkan sepeda motor terbarunya, yang mengusung konsep Neo Sport Café, CB 1000 R. Sepeda motor yang desainnya memadukan konsep naked bike dan cafe racer ini terlihat gagah namun kental dengan aura retro modern.

Membawa mesin empat silinder DOHC 998cc, CB1000R kini memiliki tenaga sebesar 143 dk pada 10.500 rpm dan torsi sebesar 104 Nm pada 8.2250 rpm.

Mesin yang telah dilengkapi teknologi throttle by wire ini, menyalurkan tenaga ke roda belakang, melalui gearbox manual enam percepatan.

CB1000R juga dilengkapi dengan forged piston, seperti pada CBR1000RR SP. Namun, oleh teknisi Honda, beberapa bagian internal mesinnya seperti con rods dan camshaft dilakukan penyesuaian, agar torsinya lebih besar.

Selain mesin, yang menarik pada CB1000R ini terletak pada lengan ayunnya yang menganut model proarm, mirip dengan pesaingnya seperti Ducati Monster 1200, Triumph Speed Triple dan BMW R 1200 R.

Dilabur dalam warna hitam mengkilap, tampilan CB1000R makin sangar khas streetfighter sejati. Honda mengklaim bahwa mengendarainya cukup menyenangkan, karena tersedia 4 mode berkendara, yakni standard, rain, sport plus mode dan custom.

Mode tersebut dapat menyetel hingga tiga kombinasi tingkat tenaga mesin dan pengereman, sesuai dengan kondisi pengendara. Ditambah adanya fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC), yang dapat dinonaktifkan jika diinginkan.